Sepak Bola

Persib Bandung Kembali Berlatih dengan Intensitas Ringan di Stadion Arcamanik

Program latihan Persib berubah seiring perubahan jadwal laga perdana Liga 1 2018 melawan PS Tira. Sumber (Bola.com/Erwin Snaz)
Program latihan Persib berubah seiring perubahan jadwal laga perdana Liga 1 2018 melawan PS Tira. Sumber (Bola.com/Erwin Snaz)

PASUNDAN EKSPRES - Persib Bandung memulai sesi latihan mereka di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, pada Kamis, 22 Agustus 2024. Latihan kali ini dilakukan dengan intensitas ringan setelah tim mendapatkan waktu libur selama dua hari.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan bahwa meskipun latihan kali ini dilakukan dengan porsi ringan, anak asuhnya berlatih dengan cukup baik tanpa kendala. "Anak-anak berlatih cukup baik hari ini dan bisa lebih baik dari pertandingan sebelumnya. Jadi kami menatap ke depan untuk laga berikutnya dan saya rasa kami siap," ujar Bojan.

Namun, dalam sesi latihan tersebut, Persib tidak diperkuat oleh tiga pilar andalannya, yakni David da Silva, Rezaldi Hehanussa, dan Dimas Drajad, yang absen karena berbagai alasan. Bojan menjelaskan, "David ada di dalam bersama fisioterapis, sedangkan Dimas dia sakit. Dia menderita demam tinggi ketika kami pulang dari Bali. Rezaldi juga terkena benturan dalam laga sebelumnya jadi dia menjalani pemulihan bersama physio."

David da Silva mengalami cedera otot abdominal yang didapat saat melawan Dewa United di pekan kedua Liga 1. Meskipun demikian, Bojan menyebutkan bahwa cedera tersebut bukanlah cedera berat dan akan terus dipantau untuk kesiapan bertanding pada pertandingan berikutnya.

Di sisi lain, Bojan cukup senang dengan perkembangan Beckham Putra Nugraha dan Marc Klok yang mulai pulih dari cedera. "Mereka sudah mulai berlatih hari ini dan menjalani tes kebugaran dengan hasil yang baik. Saya yakin mereka sudah siap untuk pertandingan," lanjutnya.

Bojan menambahkan bahwa keputusan mengenai apakah Beckham Putra dan Marc Klok akan bermain sebagai starter atau duduk di bangku cadangan akan ditentukan setelah dua sesi latihan lagi. Persib Bandung dijadwalkan akan menghadapi Arema FC pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu, 25 Agustus 2024.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua