Sepak Bola

Erick Thohir Syukuri Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik ke Posisi 125

Erick Thohir Syukuri Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik ke Posisi 125

PASUNDAN EKSPRES - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian terbaru Timnas Indonesia yang berhasil naik ke peringkat ke-125 dunia dalam peringkat FIFA. Hal ini disampaikan melalui akun Instagram pribadinya, seperti dikutip pada Jumat (29/11/2024).  

"Alhamdulillah, ranking FIFA Indonesia terus naik. Saat ini Indonesia berada di peringkat ke-125 atau naik lima peringkat dari posisi sebelumnya. Kita akan terus dorong Indonesia bisa masuk 100 besar ranking FIFA,” tulis Erick Thohir.  

Peningkatan ini merupakan hasil dari penambahan 16,24 poin, sehingga total poin Timnas Indonesia saat ini menjadi 1.135,11.  

Sejak Erick Thohir menjabat sebagai Ketua Umum PSSI pada Februari 2023, posisi Timnas Indonesia dalam ranking FIFA menunjukkan tren meningkat.

Berikut perjalanan peringkat Timnas Indonesia sejak akhir 2022:  

- Desember 2022: Posisi ke-151.  

- April 2023: Naik ke posisi ke-149.  

- Juni-Juli 2023: Sempat turun ke posisi ke-150.  

- September 2023: Naik ke posisi ke-147.  

- Oktober 2023: Naik ke posisi ke-145, namun turun ke posisi ke-146 pada November 2023.  

- Februari 2024: Naik ke posisi ke-142.  

- April 2024: Lompatan signifikan ke posisi ke-134, bertahan hingga Juni 2024.  

- Juli 2024: Naik ke posisi ke-133.  

- September 2024: Naik lagi ke posisi ke-129.  

- Oktober 2024: Turun ke posisi ke-130.  

- November 2024: Melonjak ke posisi ke-125.  

Erick Thohir menegaskan komitmennya untuk terus mendorong peningkatan performa Timnas Indonesia. Dengan target masuk 100 besar dunia, langkah-langkah strategis dalam pembinaan pemain, kompetisi domestik, dan kerjasama internasional menjadi fokus utama PSSI di bawah kepemimpinannya.  

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua