SUBANG-Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin memerintahkan Pj Bupati Subang Ade Afriandi untuk menertibkan tambang ilegal.
Ini adalah pesan khusus yang disampaikan Bey dalam acara pelantikan Ade Afriandi sebagai Pj Bupati Subang di Gedung Sate, Minggu malam (19/1/2025).
"Terkait tambang liar agar segera ditertibkan,” kata Bey dilansir dari Jabar Ekspres (Pasundan Ekspres Group).
Bey melanjutkan, Subang merupakan salah satu lumbung ketahanan pangan. Karena itu, Pj Bupati juga perlu memastikan kelancaran irigasi maupun distribusi pupuk yang baik bagi petani. Apalagi saat ini tengah musim tanam.
Ade Afriandi menggantikan Dr Imran yang digadang-gadang bakal menjabat sebagai Direktur Jenderal Pemberdayaan Kawasan Perkotaan (Dirjen PKP) di Kementerian PKP.
Penunjukan Ade Afriandi sebagai Pj Bupati Subang ini tak berselang lama dengan persoalan tambang ilegal yang belakangan viral di Subang.
Dedi Mulyadi dalam unggahan media sosialnya mengkritik sejumlah pejabat, termasuk Kasatpol PP soal penanganan tambang ilegal di Subang.
Ade Afriandi sempat mengikuti open bidding untuk Posisi Sekda Subang pada tahun 2021 silam. Ade bersaing dengan Asep Nuroni dan Rahmat Effendi. Hingga akhirnya yang terpilih sebagai Sekda yakni Asep Nuroni.
Ade Afriandi merupakan putra Subang yang pernah menerima penghargaan “Karya Bhakti Satpol PP” dari Kementerian Dalam Negeri tahun 2021.(je/ysp)