Subang

Grant Hotel Subang Tawarkan Paket Menu Berbuka yang Ekonomis

Grant Hotel
Grant Hotel hadir menawarkan beragam paket menu berbuka menarik yang bisa dicoba sebagai pilihan.(Muhammad Faishal/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Pada bulan suci Ramadan ini, banyak beragam menu makanan yang biasa menjadi pilihan untuk berbuka. 

Namun, terkadang ketika memesan makanan yang ingin dipilih kita sering kali memperhatikan harga yang tertera dalam menu, mau coba banyak pilihan menu yang enak-enak tapi tetap ramah di dompet. 

Untuk itu, Grant Hotel hadir menawarkan beragam paket menu berbuka menarik yang bisa dicoba sebagai pilihan Anda. 

Head Sales & Marketing Grant Hotel Slamet Tri Susanto membagikan, paket ini hadir dengan nama Ramadhan Delight yang menawarkan tiga varian paket menu berbuka yang bisa menemani berbuka Anda. 

Pertama ada Paket Ramadan 1 berisikan nasi putih, ayam serundeng, tempe kuning, perkedel kemtang, lalab, dan sambal, yang ditemani dengan pudding dan juga air minum seharga Rp32.500. 

Kemudian Paket Ramadan 2 yang menawarkan pilihan menu nasi putih, ayam bakar, tahu crispy, perkedel jagung, asin billis, lalab, dan sambal, yang ditambah dengan pudding serta tea cup dan air minum dengan harga Rp 36.500. 

Serta Paket Ramadan 3 yang menyajikan nasi putih, ayam fillet sc asman, tahu lada garam, lumpia sayuran, krupuk udang, acar, dan sambal, yang dilengkapi dengan buah segar dan tea cup, serta air minum yang bisa Anda pilih dengan harga Rp 38.500. 

Semua ini bisa Anda nikmati dalam momen buka bersama dengan kerabat, keluarga, dan teman sejawat sambil menikmati keindahan interior Grant Hotel yang mengusng Art Hotel yang memanjakan mata. 

“Konsepnya adalah Art Hotel, dimana semua space yang ada dipenuhi dengan lukisan dan pahatan yang sarat akan seni dan keindahan, sehingga tamu yang menginap serasa berada di galeri seni yang artistik dan nyaman,” ucapnya. 

Bagi Anda yang ingin sekaligus menginap, Grant Hotel menyediakan beberapa tipe kamar, mulai dari standard, superior, deluxe, super deluxe, dan suite. Semua kamar dilengkapi dengan AC, TV Cable, Hot & Cold Water, internal phone, dan pemanas air minum. 

“Harga kita harga promosi, tapi kalau berjumlah banyak atau lama kita kasih harga corporate yang jauh lebih hemat,” ucap Slamet. 

Selain itu, hotel ini juga dilengkapi dengan fasilitas lainnya seperti restaurant yang menyajikan Indonesian & Oriental Food, Fresh juice, coffee & chocolate  yang dijamin halal, Open Air Cafe berkapasitas 72 tempat duduk, meeting room yang multi fungsi berkapasitas 76 sampai 150 tempat duduk, area parkir yang luas serta aman ditambah dengan jasa vallet parking, dan lain sebagainya. 

Grant hotel menyediakan beberapa paket seperti meeting packages mulai full board meeting sampai half day meeting, dan banquet function mulai birthday sampai dengan small & medium wedding. Harga paket yang ditawarkan pun terjangkau dan dapat dikondisikan sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan konsumen 

Grant Hotel sendiri berlokasi di Jalan Jenderal Achmad Yani No.6, Pasirkareumbi, Karanganyar.(fsh/ysp) 

Tag :
Terkini Lainnya

Lihat Semua