SUBANG-Bencana longsor melanda Kampung Cigoleup, Desa Sindanglaya, Kecamatan Tanjungsiang, pada Minggu (16/3/2025).
Longsor ini mengakibatkan kerusakan pada pemandian umum yang biasa digunakan masyarakat setempat.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Subang bersama warga segera bergerak cepat untuk menangani dampak longsoran tersebut.
Koordinator BPBD Daerah Subang Selatan, Deden, menyampaikan bahwa timnya langsung turun ke lokasi begitu menerima laporan dari warga.
"Kami bersama masyarakat langsung melakukan pembersihan material longsor agar pemandian umum bisa segera digunakan kembali. Ini adalah fasilitas penting bagi warga, sehingga harus segera ditangani," ujar Deden kepada Pasundan Ekspres.
Ia menambahkan, BPBD terus berkoordinasi dengan pemerintah desa dan pihak terkait untuk mencari solusi jangka panjang guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang.
Sementara itu, Deni warga Desa Sindanglaya mengungkapkan rasa syukur atas bantuan yang diberikan oleh BPBD dan gotong royong masyarakat dalam menangani bencana ini.
"Alhamdulillah, BPBD dan warga sigap menangani longsor ini. Pemandian umum sangat penting bagi kami, jadi kami berharap ada langkah pencegahan ke depan agar kejadian ini tidak terulang," ujar Deni.(hdi/ysp)