Tekno

Samsung Akan Pasangkan Galaxy AI di Watch

Galaxy AI di Watch
Samsung berencana pasang Galaxy AI di Watch milik mereka. (Foto: Dok. Samsung)

PasundanEkspres - Samsung akan memperluas penggunaan Galaxy AI di perangkatnya. Setelah sukses di smartphone, kini Galaxy Watch yang akan dilengkapi dengan kecerdasan buatan tersebut. Fitur Galaxy AI akan hadir di jam tangan pintar melalui rilis One UI 6 Watch berbasis Wear OS 5, dengan sejumlah kemampuan baru yang dirancang untuk meningkatkan pemantauan kesehatan pengguna.

"Menggabungkan Galaxy AI dan Samsung Health, fitur kesehatan terbaru ini akan memberikan kamu informasi yang komprehensif, serta dorongan dan motivasi untuk meningkatkan pola hidup," kata pihak Samsung dalam pengumuman resminya.

Salah satu fitur yang akan hadir adalah Energy Score, yang diklaim dapat memahami kondisi keseharian pengguna melalui analisis berbagai metriks kesehatan seperti rata-rata waktu tidur, konsistensi waktu tidur, waktu bangun tidur, aktivitas hari sebelumnya, detak jantung saat tidur, dan variabilitas detak jantung.

Samsung juga memperkenalkan Wellness Tips, yang akan memberikan informasi, tips motivasi, hingga panduan berdasarkan tujuan spesifik yang ingin dicapai pengguna.

Selain fitur-fitur baru ini, pembaruan One UI 6 Watch juga akan membawa peningkatan algoritme kesehatan dan alat pelacakan yang lebih canggih untuk memberikan wawasan yang lebih holistik, personal, dan dapat ditindaklanjuti ketika dikombinasikan dengan AI.

Samsung mengembangkan algoritma AI untuk memberikan informasi kesehatan yang lebih mendalam. Terdapat indikator terbaru untuk Sleep Insights yang menawarkan analisis lebih rinci dan akurat tentang kualitas tidur, sehingga pengguna dapat memahami pola tidur mereka dan membangun kebiasaan tidur yang lebih baik.

Metriks tambahan meliputi pergerakan selama tidur, latensi tidur, detak jantung dan laju pernapasan saat tidur, melengkapi metriks sebelumnya seperti durasi mendengkur, tingkat oksigen darah, dan siklus tidur.

Ada juga metrik Aerobic/Anaerobic Threshold (AT/AnT) Heart Rate Zone yang lebih terperinci untuk berlari, dan metrik Functional Threshold Power (ATP) untuk pengendara sepeda.

Ditambah lagi, Workout Routine baru yang menggabungkan berbagai latihan untuk latihan yang dipersonalisasi, memungkinkan transisi mulus ke latihan berikutnya tanpa henti. Terakhir, fitur Race baru akan membandingkan performa saat ini dan sebelumnya pada rute yang sama untuk lari dan bersepeda di luar ruangan.

"Dengan memperluas Galaxy AI di seluruh ekosistem, kami berupaya membuka kemungkinan baru dengan pengalaman yang lebih optimal dan terhubung, menawarkan personalisasi dan kecerdasan yang lebih baik kepada pengguna," ujar Junho Park, VP dan Head of the Galaxy Ecosystem Product Planning Team, MX Business Samsung Electronics. "Pengenalan Galaxy AI ke Galaxy Watch hanyalah awal dari proses ini, dan kami sangat antusias untuk menunjukkan integrasi di perangkat Galaxy lainnya dalam waktu dekat."

Pembaruan One UI 6 Watch akan hadir tahun ini, dan Samsung akan membuka kesempatan bagi pengguna Galaxy Watch untuk mengakses program beta yang dimulai pada Juni nanti.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua