SUBANG-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Subang menggelar musyawarah olahraga Kabupaten Subang (Musorkab) dengan agenda pemilihan ketua baru di Hotel Laska Subang, Sabtu (20/7).
Musorkab ini bertujuan untuk memilih ketua baru KONI Subang periode kepemimpinan tahun 2024/2028, serta membahas program kerja untuk memajukan prestasi olahraga di Kabupaten Subang.
Acara resmi dibuka dan digelar oleh Asda I Bidang Pemerintahan Pemkab Subang, H.Rahmat Effendy dengan mengangkat tema "Mewujudkan Subang Tetap Juara".
Kegiatan Muscab ini dihadiri Wakil Ketua Koni Jawa Barat, Forkopimda Subang, Kadisparpora Subang, Ketua KONI Subang, Para Ketua Cabang Olahraga (Cabor), Ketua Badan Fungsional, dan tamu undangan lainnya.
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya agenda Musorkab ini ada 3 nama calon ketua umum KONI Subang, diantaranya yaitu Ujang Sutisna (Ucok), Ahmad Sobari, dan Cecep Mulyono.
Ketiga nama calon akan bertarung untuk meraih suara terbanyak dan satu diantaranya akan terpilih menjadi ketua KONI Subang periode yang akan datang.
Sebelumnya Juru Bicara Tim Penjaringan Ketua KONI Subang, Ellys Langi mengungkapkan harapan dari para calon ketua KONI Subang memiliki niatan serius untuk memajukan olahraga di Subang untuk terus berkembang. Terlebih dalam pembinaan dan kesejahteraan atlet di Subang.
Selanjutnya agenda acara dilanjut dengan 3 sidang yaitu sidang pleno pertama, pleno kedua, hingga pleno ketiga. Hingga pengesahan laporan tim penjaringan dan penyaringan calon ketua KONI Subang masa bakti yang akan datang.
Sampai berita saat ini diterbitkan, pelaksanaan Musorkab KONI Subang masih terus berlangsung. Musorkab ini juga dikawal ketat dari pihak TNI dan Kepolisian.(znl)