Daerah

Tingkatkan Partisipasi 80% , KPU Akan Gelar Sosialisasi Pilkada dan Lomba Mancing 6 Kwintal Ikan Mas

Ketua KPU Subang
Ketua KPU Subang Abdul Muhyi saat meninjau lokasi irigasi di Desa Cicadas yang akan dijadikan tempat mancing dalam rangka sosialisasi Pilkada Serentak di Kabupaten Subang, Jum'at (27/9).DADAN RAMDAN/PASUNDAN EKSPRES

SUBANG--Sebagai upaya meningkatkan partisipasi pemilih di Pilkada Serentak tahun 2024 ini, KPU Kabupaten Subang akan menyelenggarakan sosialisasi dan lomba mancing, dengan ikan sebanyal 6 kwintal 

Kegiatan sosialisasi di ruang terbuka tersebut akan dipusatkan di Desa Cicadas Kecamatan Biinong, tepatnya sepanjang jalur irigasi yang panjangnya sekira 1 km.

Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Subang Abdul Muhyi, saat meninjau irigasi yang akan dijadikan lokasi  mancing tersebut, Jum'at (27/9).

Dikataknnya, KPU mencoba membuat metode sosialisasi di ruang terbuka secara umum, dengan melibatkan semua unsur perangkat PPK dan PPS seKabupaten Subang dan komunitas mancing atau orang yang hobby mancing.

"Biasanya kan sosialisasi di ruangan tertutup, nah kita coba  di ruang terbuka dengan mancing mania dan hiburan rakyat," imbuhnya.

Dengan demikian dihatapkan edukasi terkait tahapan pilkada ini, akan lebih menarik minat masyarakat untuk menyalurkan hak pilihnya, sehingga diharapkan persentase kehadiran tercapai sesuai target yaitu 80% lebih.

Menurut Abdul Muhyi, kegiatan sosialisasi itu, nantinya juga akan ada pelayanan perekaman e-KTP bagi mereka yang sudah berusia 17 tahun, tetapi belum punya KTP..

"Kita sudah koordinasi dengan Disdukcapil untuk melayani perekaman KTP bagi pemilih pemula," kata Abdul Muhyi.

Sementara itu, Komisioner PPK Kecamatan Binong Divisi Data dan Informasi Luki Mulyana menyampaikan, bahwa sesuai data, ada sekitar 400 an pemilih pemula yang belum berKTP.


"Kita sudah koordinasi dengan PPS, bahwa mereka yang sudah terdaftar di DPT, tapi belum punya KTP, agar nanti bisa hadir dalam pelayanan perekaman KTP di Desa Cicadas;" tuturnya.(dan).

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua