Film

Tayang di Netflix Nih, Sinopsis Film Respati Dibintangi Devano Danendra

Tayang di Netflix Nih, Sinopsis Film Respati Dibintangi Devano Danendra

PASUNDAN EKSPRES - Film horor berjudul Respati atau Malam Pencabut Nyawa kini bisa disaksikan di Netflix di bulan ini, simak sinopsis film-nya disini.

Respati atau Malam Pencabut Nyawa merupakan film horor asal Indonesia yang pernah dirilis di bioskop pada 22 Mei 2024 yang disutradarai oleh Sidharta Tata.

Film ini diadaptasi dari novel berjudul Respati karya Ragiel JP yang kemudian digarap Sidharta Tata dan diproduksi oleh BASE Entertainment.

BACA JUGA:Sinopsis Peaceful Property, Drama Thailand Komedi Horor yang Ada di VIU

Adapun Devano Danendra dan Keisya Levronka didapuk menjadi pemeran utama dalam film ini sekaligus debut bagi keduanya di layar lebar.

Buat kamu yang ingin mengetahui sinopsis dan daftar pemain film horor ini, simak selengkapnya sinopsis film Respati atau Malam Pencabut Nyawa yang tayang di Netflix.

BACA JUGA:Tayang di Netflix! Sinopsis Film Dear Imamku Dibintangi Tissa Biani dan Dul Jaelani

Sinopsis film Respati menceritakan seorang siswa SMA bernama Respati (Devano Danendra) yang mengalami insomnia setelah kematian orang tuanya. 

Respati kemudian bertemu dengan sejumlah orang yang ia tak kenal di mimpinya. 

Namun, setelah bangun dari mimpi, Respati mengetahui fakta bahwa orang-orang tersebut ditemukan tewas secara misterius dengan kondisi tragis saat sedang tertidur. 

BACA JUGA:Sinopsis Film His Three Daughters, Kisah Rumit Tiga Saudara Perempuan yang Ada di Netflix

Teman Respati yang bernama Wulan (Keisya Levronka) kemudian mengungkapkan bahwa Respati memiliki kemampuan spesial untuk menjelajah alam mimpi. 

Respati menyadari bahwa mimpi itu ada hubungannya dengan kasus kematian misterius yang terjadi di dunia nyata.

Film ini dibintangi oleh Devano Danendra, Keisya Levronka, Fajar Nugra, Ratu Felisha, Kiki Narendra, Mikha Hernan, dan lain-lain.

Jadwal tayang film Respati atau Malam Pencabut Nyawa bisa disaksikan di Netflix mulai 26 September 2024. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua