Sempat Ditunda, Film Baru Bong Joon Ho yang Dibintangi Robert Pattinson Siap Tayang 2025

Sempat Ditunda, Film Baru Bong Joon Ho yang Dibintangi Robert Pattinson Siap Tayang 2025

Film Mickey 17 menjadi proyek terbaru Bong Joon Ho setelah Parasite (2019) yang mencetak banyak rekor, termasuk membawa piala Best Picture, Best Director, dan Best Screenplay Piala Oscar 2020.

BACA JUGA:Siapa Linda Ronstadt yang Diperankan Selena Gomez di Film Biopik Baru?

Bong Joon Ho juga turut menjadi produser film Mickey 17 bersama Doo Ho Choi, Dede Gardner, serta Jeremy Kleiner. Proyek ini menjadi kerja sama terbaru mereka setelah Okja (2017).

Selain Robert Pattinson, sederet aktor kelas wahid Hollywood juga bergabung dalam Mickey 17. 

Beberapa di antaranya, yakni bintang serial Beef Steven Yeun, Mark Ruffalo, Naomi Ackie, hingga Toni Collette.

(nym) 


Berita Terkini