PasundanEkspres - Setelah memperkenalkan RTX 5080 dan RTX 5090 di ajang CES 2025, Nvidia kini melanjutkannya dengan merilis spesifikasi lengkap dari RTX 5070 dan RTX 5070 Ti.
Kedua kartu grafis ini sebenarnya sudah diumumkan di CES 2025, namun detail spesifikasinya tidak diungkap dalam acara tersebut. Kini, Nvidia akhirnya merilis dokumen resmi yang mengungkap spesifikasi lengkapnya.
Spesifikasi RTX 5070 Ti
RTX 5070 Ti menggunakan chip dasar GB203, sama seperti RTX 5080. Kapasitas VRAM-nya juga tetap 16GB berbasis GDDR7, dengan lebar jalur memori 256 bit.
Perbedaannya terletak pada kecepatan memorinya, yang mengalami penurunan dari 30 Gbps pada RTX 5080 menjadi 28 Gbps.
Total Graphics Power (TGP) dari RTX 5070 Ti mencapai 300W, lebih tinggi 15W dibandingkan dengan RTX 4070 Ti. Adapun harga yang ditawarkan untuk RTX 5070 Ti adalah USD 549 atau sekitar Rp 8,9 juta, seperti yang dikutip oleh Pasundan Ekspres dari TechSpot pada Senin (3/2/2025).
Dalam dokumen yang sama, Nvidia juga membandingkan RTX 5070 Ti dengan RTX 4070 Ti. Namun, grafik yang disajikan kurang jelas, ditambah lagi lima dari enam skor benchmark yang dipamerkan menggunakan fitur Deep Learning Super Sampling (DLSS), teknologi andalan Nvidia.
Spesifikasi RTX 5070
Sementara itu, RTX 5070 menggunakan chip GB205 dan memiliki VRAM 12GB dengan jalur memori 192 bit, mirip dengan RTX 4070. Perbedaannya terletak pada penggunaan memori GDDR7 dengan kecepatan 28 Gbps, yang meningkatkan bandwidth memori dari 507 GB/s pada RTX 4070 menjadi 672 GB/s.
TGP RTX 5070 mencapai 250W, lebih tinggi 50W dibandingkan RTX 4070, serta lebih tinggi 30W dibandingkan RTX 4070 Super. Untuk harga, Nvidia belum mengungkap informasi resmi terkait RTX 5070.
Namun, sebagai perbandingan, RTX 4070 Ti dibanderol USD 799, atau lebih mahal USD 200 dibandingkan RTX 4070 yang dijual seharga USD 599.
Tanggal Peluncuran
Hingga saat ini, Nvidia belum mengumumkan tanggal peluncuran resmi untuk RTX 5070. Namun, kabarnya RTX 5070 Ti akan dirilis pada 20 Februari 2025, sementara belum ada bocoran terkait jadwal perilisan RTX 5070.