News

Pj Bupati Subang Dr Imran Apresiasi Atlet Sepak Bola PON Jawa Barat Asal Subang

Pj Bupati Subang Dr. Imran
APRESIASI: Pj Bupati Subang Dr. Imran memberika uang saku kepada atlet sepak bola asal Subang.

BANDA ACEH-Pj Bupati Subang Dr Imran memberikan uang saku kepada atlet sepak bola PON Jawa Barat asal Kabupaten Subang, Senin (9/9). Uang saku tersebut diberikan Pj Bupati Subang saat menemui tim sepak bola PON Jawa Barat di Aceh. 

Pada kesempatan itu, Pj Bupati menemui beberapa pemain asal Subang, serta pelatih kepala Din 'Gultom' yang juga berasal dari Subang. 

"Hari ini saya mengunjungi tim sepak bola Provinsi Jawa Barat, khususnya perwakilan dari Persikas Subang yang terdiri dari 6 atlet yang akan berlaga di PON Aceh 2024," ucapnya. 

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memberikan motivasi dan dukungan agar dapat terus menampilkan penampilan terbaik. "Saya memberikan motivasi dan dukungan untuk mereka," ucapnya. 

Sebagai bentuk apresiasi, Imran kemudian memberikan uang saku kepada 6 atlet tersebut. 

Ia juga mengatakan, seluruh atlet asal Kabupaten Subang yang ikut mewakili PON Jawa Barat mendapatkan dukungan dari berbagai pihak karena telah ikut berkontribusi mengharumkan nama Subang. 

"Para atlet mendapatkan dukungan penuh dari KONI, Pemkab Subang, dan pengurus cabang olahraga, serta semangat besar dari para Wargi Subang," ucapnya. 

Terakhir, dirinya berpesan agar terus berjuang agar Kabupaten Subang terus harum mewangi. "Terus berjuang dan berikan yang terbaik untuk mengharumkan nama Subang. Jabar hattrick-Subang Ngahiji!" ucapnya. 

Sebelumnya, Imran telah menyampaikan dukungan berupa uang saku kepada atlet Muay Thai asal Subang, sekaligus meninjau fasilitas yang ada di sana.(fsh/ysp) 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua