News

SMPN 1 Subang Runner Up Kompetisi Futsal

SMPN 1 Subang
RUNNER UP: SMPN 1 Subang menjadi runner up pada kompetisi futsal tingkat SMP Piala by.u Jawa Barat Series Subang. MUHAMMAD FAISHAL/PASUNDAN EKSPRES

SUBANG-SMPN 1 Subang menjadi runner up pada kompetisi futsal tingkat SMP Piala by.u Jawa Barat Series Subang. Kegiatan tersebut diselenggarakan di GOR Gotong Royong yang dimulai dari tanggal 29 Februari sampai dengan 3 Maret 2024. 

Guru Olahraga sekaligus Pelatih Futsal SMPN 1 Subang Arif Lukman Purnama mengatakan, hal tersebut merupakan pencapaian yang baik. 

"Alhamdulillah suatu pencapaian yang baik, karena perjalanan sampai ke final itu menghadapi tim-tim yang notabene memiliki reputasi juara juga," ucapnya. 

Ia mengatakan, Piala by.u kemarin merupakan kompetisi yang paling berkesan bagi anak didiknya karena dapat menghadapi tim-tim kuat dari luar kota. 

"Dari sekian banyak kompetisi yang diikuti, mungkin yang kemarin adalah kompetisi yang paling berkesan, karena selain bisa menghadapi lawan yang ada di Subang juga, tapi juga bertemu lawan dari luar kota, dan itu membuka mata mereka bahwa ternyata di luar sana masih banyak tim yang bagus juga," ucapnya. 

Selain itu, hal yang menjadi berkesan bagi mereka adalah karena memiliki motivasi tersendiri dari untuk memenangkan kompetisi tersebut. 

"Sebagian besar dari tim kami berasal dari kelas 9 yang sebentar lagi akan lulus. Jadi hal tersebut menjadi motivasi sendiri untuk mereka dapat memenangkan kompetisi sebagai menutup perjalanan mereka di SMPN 1 Subang dengan prestasi," ucapnya. 

Kepala Sekolah SMPN 1 Subang Aba Bachra MPd mengapresiasi para peserta didiknya. Ia bersyukur sekolahnya tidak pernah kehabisan siswa berprestasi. 

"Selamat kepada anak-anakku, SMPN 1 Subang Alhamdulillah tidak pernah kehabisan siswa yang berprestasi," ucapnya. 

Ia mengatakan fasilitas sekolah yang lengkap dapat menunjang para siswa untuk dapat berprestasi. "Mungkin karena fasilitas sekolah yang alhamdulillah lengkap, kalu bicara soal futsal para siswa menggunakan lapangan yang tertutup jadi bisa latihan kapan saja," ucapnya. 

Aba berharap prestasi peserta didiknya dapat memuluskan mereka untuk masuk ke sekolah idamannya pada jenjang berikutnya melewati jalur prestasi. 

"Harapannya para peserta didik yang memiliki prestasi, tidak hanya futsal tapi juga prrstasi lainnya dapat membantu mereka untuk dapat masuk ke sekolah yang mereka impikan lewat jalur prestasi, baik nantu di SMA, SMK, atau MA," ucapnya.(fsh/ysp) 

 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua