News

BPJamsostek Kantor Cabang Purwakarta Berbagi Berkah Ramadan

BPJamsostek Kantor Cabang Purwakarta
BERBAGI BERKAH: Jajaran karyawan BPJamsostek Kantor Cabang Purwakarta memaknai Bulan Suci Ramadan 1445 H dengan menggelar "Berbagi Berkah" berupa bagi-bagi 100 paket sembako dan pembagian 50 takjil gratis. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES

PURWAKARTA-Jajaran karyawan BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek Kantor Cabang Purwakarta memaknai Bulan Suci Ramadan 1445 H dengan menggelar berbagai kegiatan bakti sosial.

Mengangkat tema "Berbagi Berkah", kegiatan sosial tersebut berupa bagi-bagi 100 paket sembako kepada pemulung di sekitar jembatan layang Cikopak Sadang dan pembagian 50 takjil di masjid di lingkungan Kantor BPJamsostek Purwakarta.

Kepala Kantor BPJamsostek Cabang Purwakarta Novri Annur mengatakan, seluruh kegiatan "Berbagi Berkah" merupakan bagian dari tanggung jawab sosial BPJamsostek Cabang Purwakarta kepada masyarakat sekitar. "Saya mengapresiasi seluruh karyawan BPJamsostek Cabang Purwakarta yang telah suka rela menyisihkan sebagian hartanya sehingga terkumpul sejumlah dana untuk berbagi keberkahan pada Bulan Ramadan ini," kata Novri kepada wartawan, Selasa (26/3).

Novri berharap kegiatan "Berbagi Berkah" yang merupakan inisiatif seluruh karyawan BPJamsostek Cabang Purwakarta ini, sedikit banyak dapat membantu dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang menerimanya. "Semangat berbagi di bulan penuh berkah ini mudah-mudahan semakin mempererat tali silaturahmi antarkaryawan dan mendatangkan keberkahan untuk semua," ujar Novri menambahkan.

Lebih lanjut dirinya pun mengatakan, selain melaksanakan bakti sosial, BPJamsostek Cabang Purwakarta juga terus melakukan sosialisasi berbagai program unggulannya ke masyarakat.

Di antaranya seperti Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, Jaminan Hari Tua, Jaminan Pensiun dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan. Ada juga program beasiswa dan return to work, serta sosialisasi JMO. "Berbagai program BPJamsostek tersebut merupakan bukti hadirnya negara dalam memberikan jaminan sosial kepada masyarakat pekerja. Sehingga para pekerja bisa bekerja keras tanpa cemas," ucap Novri.(add/sep)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua