News

Meskipun Berjalan Alot, Ikin Nasikin Bangga Mampu Pimpin Sidang Musorkab KONI Berlangsung Demokratis

Koni Subang

SUBANG-Berjalannya Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Subang tidak terlepas dari peran pimpinan sidang. 

Musorkab yang digelar Sabtu 20 Juli 2024 ini dipimpin oleh tiga orang yang bertindak selaku pimpinan sidang. 

Mereka antar lain M Ikin Nasikin selaku ketua, Dadang Ruchyatin selalu wakil dan 

sekretaris Asep Ahmad Kurniawan. 

Kepada Pasundan Ekspres, Ikin menceritakan pengalaman pertamanya itu memimpin sidang Musorkab yang menentukan masa depan olahraga Subang empat tahun ke depan. 

Ketua Pengcab Percasi Subang ini mengaku terkejut mendapat kepercayaan dari peserta sidang untuk memimpin jalannya Musorkab. 

"Kepercayaan dari peserta sidang ini yang membuat saya percaya diri untuk memimpin sidang," ungkap Ikin, Minggu malam (21/7). 

Dia mengatakan, selama memimpin sidang tetap berpedoman pada aturan yang berlaku. Di mana setiap keputusan yang diambil berdasarkan secara demokratis. 

Dia menyadari dalam perjalanan Musorkab ini berjalan dengan alot dan penuh dengan interupsi dari peserta. 

"Jalannya sidang cukup alot dan melelahkan serta melalui perdebatan panjang tetapi cukup demokratis," jelasnya. 

"Tapi Alhamdulillah Musorkab bisa selesai dan sesuai harapan yakni terpilihnya ketua umum KONI Subang periode 2024-2028," katanya. 

Musorkab ini akhirnya menghasilkan keputusan bahwa Ujang Sutrisna terpilih menjadi Ketua KONI  Subang masa bakti 2024-2028, melalui pungutan suara.

Sebelumnya, Ujang Sutrisna oleh tim penjaringan dinyatakan tidak lolos karena ada permasalahan administrasi.

Forum menolak hasil keputusan tim penjaringan bahkan menganggap legalitas tim penjaringan tidak sah karena pembentukan tim penjaringan bukan oleh cabor sebagai pemegang kedaulatan.

Setelah melalui perdebatan alot antara tim penjaringan dengan pihak pendukung Ujang Sutrisna, akhirnya karena tidak ada kesepakatan soal kelolosan Ujang Sutrisna maka diputuskan melalui voting peserta musorkab.

Hasil voting memutuskan ketiga calon diloloskan semua untuk ikut pencalonan ketua umum KONI. 

Kemudian digelar pemilihan melalui pemungutan suara. Ujang Sutrisna meraih 26 suara, Ahmad Sobari mendapat suara 5 dan Cecep Mulyono 18 suara. 

"Setelah Musorkab ini tentu kami berharap KONI Subang di bawah kepemimpinan pak Ujang Sutrisna bisa memajukan olahraga. Visi pak Ujang  akan meningkatkan bantuan operasional 50 juta per cabor sangat bagus, semoga terealisasi," pungkasnya.(ysp)

Tag :
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua