News

Forum Warga Jadi Ajang Bentuk Posko Relawan Panwas Cikaum Tiap Desa

Forum Warga Jadi Ajang Bentuk Posko Relawan Panwas Cikaum Tiap Desa

SUBANG - Panwaslu Cikaum gelar kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif pada pemilihan tahun 2024 dengan tema Forum Warga diikuti oleh perwakilan aparatur desa, pemilih perempuan, pemilih pemula, pelajar/mahasiswa, tokoh agama, dan tokoh masyarakat, bertempat di Aula SMK TRIMITRA.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bawaslu Subang, Dansubkor dan Polsek Cikaum, dengan Nara sumber demisioner ketua KPU Subang periode 2018-2023 Suryaman yang saat ini menjabat sebagai komisaris BUMD PT. Subang Sejahtera.

Ketua Panwaslu Cikaum Achmad Fadillah juga menyampaikan bahwa kegiatan saat ini sebagai bagian membentuk relawan panwas di tiap desa/RW/RT se Kecamatan Cikaum, dan sebagai simbolis dipasang posko pengawasan tiap desa.

"kegiatan ini sebagai ajang membentuk relawan pengawas tiap desa dan membuat posko juga", ujar Fadil saat menyampaikan sambutannya, (Sabtu, 3/7/2024).

Suryaman selaku narasumber juga menyampaikan materi nya dengan tema pengawasan partisipatif, dan menganalogikan dengan kompetisi sepak bola, ada pemain, wasit dan penonton.

Suryaman juga mengingatkan setiap peran baik pemain, wasit dan penonton sesuai dengan komposisinya, jangan sampai ada istilah offset, sehingga pemilihan gubernur/wakil gubernur dan bupati/wakil bupati berjalan aman kondusif sukses tanpa ekses.

"ibarat sepak bola, pemain, wasit dan penonton harus sesuai, jangan sampai offset, sehingga pilkada sukses tanpa ekses di cikaum," ujar Suryaman saat mengisi acara.

Perwakilan Bawaslu Subang, Juli juga berharap agar ditahapan coklit saat ini semua warga cikaum yang sudah berhak memiliki hak suara tercatat, dan tidak ada tertinggal.

"kami berharap semua warga cikaum sudah terdata di coklit, jadi kalau ada yang belum silahkan sampaikan ke panwaslu Cikaum," ujar Juli.

Tag :
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua