Selebriti

Asal Mula Karier Bernadya, Ternyata Alumni The Voice Kids Indonesia 2016

Asal Mula Karier Bernadya, Ternyata Alumni The Voice Kids Indonesia 2016
(dok.instagram/bernadyaribka)

PASUNDAN EKSPRES - Karier bermusik Bernadya Ribka Jayakusuma atau yang lebih dikenal dengan nama Bernadya dimulai dengan mengikuti kompetisi menyanyi The Voice Kids Indonesia musim pertama pada tahun 2016.

Saat menjadi finalis The Voice Kids Indonesia tersebut Bernadya bergabung dengan tim Tulus. Setelah itu, Bernadya tampil di acara-acara sekolah dan lokal. 

BACA JUGA:Park Shin Hye Apresiasi Film My Annoying Brother Versi Indonesia

Pada tahun 2018, Bernadya membentuk duo musik bersama kakaknya bernama Céline & Nadya. Selanjutnya, pada 2022, Bernadya bergabung dengan label musik JUNI Records dan merilis singel solo debutnya berjudul "Apa Mungkin". 

Lagu "Apa Mungkin" menjadi hit di media sosial dan membawanya dinominasikan sebagai Pendatang Baru Terbaik-Terbaik dalam Anugerah Musik Indonesia 2023.

BACA JUGA:Putri Marino Ungkap Alasan Menikah dengan Chicco Jerikho

Bernadya juga merilis lagu berjudul "Satu Bulan" pada 8 September 2023. Pada tahun 2024, karier Bernadya meroket melalui album terbarunya yang bertajuk Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan. 

Album tersebut mendapatkan respon positif dari publik. Albumnya berhasil menduduki puncak tangga lagu "Spotify Weekly Top Albums Indonesia".

BACA JUGA:Saham YG PLUS Melonjak Tinggi, Single "APT." Rosé BLACKPINK dan Bruno Mars jadi Penyebab

Pada 8 Agustus 2024, albumnya meraih 100 juta kali pemutaran di Spotify, dengan singel utama "Kata Mereka Ini Berlebihan" sebesar dengan 50 juta pemutaran.

Sejak perilisan album tersebut, jumlah pendengar bulanan Bernadya di Spotify meningkat dua kali lipat dalam dua bulan hingga 10 juta pendengar. Hingga 17 Agustus 2024, Bernadya juga duduk di posisi teratas "Spotify Top Weekly Artists Indonesia" selama dua minggu berturut-turut. (nym)  

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua