Selebriti

The Best Day Ever! Andy Paley, Penulis Lagu Spongebob Squarepants Meninggal Dunia

The Best Day Ever! Andy Paley, Penulis Lagu Spongebob Squarepants Meninggal Dunia

PASUNDAN EKSPRES - Andy Paley, penulis lagu Spongebob Squarepants meninggal dunia di usia 72 tahun. Dunia musik kehilangan salah satu tokoh pentingnya, Andy Paley, yang meninggal dunia pada Rabu, 20 November, setelah berjuang melawan kanker dalam waktu singkat.

Musisi dan produser berusia 72 tahun ini dikenal luas melalui kontribusinya dalam musik serial animasi SpongeBob Squarepants serta kolaborasinya dengan sejumlah nama besar seperti Brian Wilson, Jerry Lee Lewis, Madonna, dan Patti Smith.

Andy Paley, Penulis Lagu Spongebob Squarepants Meninggal Dunia

Menurut pernyataan dari manajer band Tom Kenny & The Hi-Seas, Óscar Arce, yang dikonfirmasi kepada PEOPLE, Paley adalah sosok yang memberikan kebahagiaan melalui karya-karyanya. Ia mengungkapkan bahwa Paley merupakan alasan utama mengapa musik Spongebob begitu dicintai di seluruh dunia. 

Lahir di Albany, New York, pada November 1952, Paley memulai karier musiknya bersama beberapa band lokal sebelum pindah ke Boston dan bergabung dengan grup Catfish Black pada tahun 1970-an.

Bagi generasi pecinta Nickelodeon, Andy Paley adalah sosok di balik beberapa lagu ikonik SpongeBob Squarepants. Perjalanannya di dunia animasi dimulai saat ia bergabung dengan tim produksi The Ren and Stimpy Show pada tahun 1990-an.

Namun, pertemuannya dengan Tom Kenny, pengisi suara SpongeBob, pada tahun 2004 membawa Paley ke arah baru.

Bersama Kenny, Paley menciptakan lagu-lagu populer seperti The Best Day Ever, yang menjadi soundtrack khas SpongeBob Squarepants.

Paley meninggalkan istri tercintanya, Heather Crist Paley, dua anak mereka, Jackson dan Charlie, serta empat saudara kandungnya, Sarah, Brewster, Debby, dan Jonathan.

Kehilangan Andy Paley menjadi pukulan besar bagi dunia musik dan animasi. Namun, karya-karyanya akan terus dikenang sebagai warisan yang membawa kebahagiaan bagi banyak orang di seluruh dunia.

(ipa)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua