Selebriti

Tamara Bleszynski Curhat Takut Dilupakan Anaknya, Ini Klarifikasi Teuku Rassya

Tamara Bleszynski Curhat Takut Dilupakan Anaknya, Ini Klarifikasi Teuku Rassya

PASUNDAN EKSPRES - Teuku Rassya, anak Tamara Bleszynski menyampaikan klarifikasi usai curhatan ibunya di media sosial yang membuat netizen heboh.

Tamara Bleszynski menjadi perbincangan hangat usai menulis curhatannya di akun Instagram miliknya.

Aktris cantik tersebut menulis kegalauannya sebagai seorang ibu yang takut dilupakan anaknya.

Unggahan tersebut ramai dikomentari netizen hingga banyak yang berasumsi jika Tamara tengah menyindir putranya, Teuku Rassya.

Teuku Rassya segera memberikan klarifikasi atas unggahan ibunya itu dan memberikan penjelasan atas hal tersebut di akun Instagram miliknya, @teukurassya.

Aktor itu menyebut bahwa dirinya telah menanyakan unggahan tersebut kepada Tamara dan mengaku kaget unggahan itu menjadi heboh.

"Seharian pada ngirimin berita, pas nanya mama jawabannya: 'Hah? Apaan sih? Mama kan enggak tulis tentang Rassya," tulis Rasya dalam Instagram Stories, dikutip Jumat (17/5).

Rassya menyebut bahwa ibunya memang hobi menulis puisi tentang hal apapun dan tidak ada maksud untuk menyindir siapa pun, termasuk anaknya.

"Dari dulu Mama memang suka tulis2 puisi utk Siapa saja dan tentang hal apa saja. Tidak untuk Rassya apalagi menyebut nama Rassya," ungkapnya.

Di akhir pesan, Teuku Rassya menyampaikan kondisinya yang kini baik-baik saja dengan ibunya serta mengucapkan terima kasih kepada netizen yang telah memperhatikan dirinya maupun Tamara Bleszynski.

"Tenang aja ya teman-teman, tapi tetep makasih kalau ada masukannya," ujarnya.

Sementara itu, Tamara Bleszynski turut mengunggah postingan yang menampilkan kebersamaan dirinya bersama dua putranya, Teuku Rassya dan Kenzou Leon Blezynski Lewis.

Tamara menyampaikan bahwa dirinya memang suka menulis puisi dan membaca buku dan berharap tulisannya dapat menjadi inspirasi bagi orang-orang yang suka membaca dan menulis juga.

"Aku memang suka menulis puisi. Teringat waktu aku latihan untuk membaca puisi, Sya dengan sabar menunggu mamanya di teater," tulis Tamara, dikutip Jumat (17/5).

"Aku memang suka membaca buku, dari mereka kecil aku sudah anjurkan mereka untuk rajin membaca agar akrab dengan Sastra. Jadi….karya-karya tulisanku luas, bisa tentang apa saja dan untuk siapa saja yg ingin membacanya. Dan semoga tulisan2ku bisa memberikan inspirasi bagi yg suka membaca dan menulis," pungkasnya. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua