PASUNDAN EKSPRES - Pada Senin, 30 September 2024, dua pemain keturunan Belanda, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menjalani pengambilan sumpah di Belgia. Langkah ini dilakukan untuk memperkuat skuat Tim Nasional Indonesia yang tengah bersiap menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Keduanya diproyeksikan langsung bergabung dengan Timnas Indonesia dan memiliki peluang besar untuk menjalani debut saat Indonesia bertandang ke Bahrain pada 10 Oktober dan menghadapi China pada 15 Oktober 2024.
Profil Mees Hilgers, lahir di Amersfoort, Belanda, pada 13 Mei 2001, kini berusia 23 tahun. Ia dikenal sebagai bek yang tangguh dengan tinggi badan 185 cm, yang memberikan keunggulan dalam duel udara. Saat ini, Hilgers bermain untuk FC Twente di Liga Belanda, di mana ia telah mencatatkan sembilan penampilan dan menyumbangkan satu assist di semua kompetisi musim ini.
Langkah naturalisasi ini diharapkan dapat memperkuat lini pertahanan Indonesia dalam menghadapi tantangan berat di kualifikasi Piala Dunia.