Sepak Bola

Profil Tyronne Gustavo del Pino Ramos, Pemain Persib yang Kini Gacor di Liga 1

Persib Bandung Dikaitkan dengan Gelandang Asal Spanyol, Tyronne Del Pino. | (Sumber : Instagram/@tyronne11.)
Persib Bandung Dikaitkan dengan Gelandang Asal Spanyol, Tyronne Del Pino. | (Sumber : Instagram/@tyronne11.)

PASUNDAN EKSPRES - Tyronne Gustavo del Pino Ramos, atau yang lebih dikenal dengan nama Tyronne del Pino, merupakan salah satu pemain kunci Persib Bandung di Liga 1. Pemain asal Spanyol ini tengah menunjukkan performa apik dengan mencetak tiga gol dan memberikan satu assist dalam empat pertandingan terakhir bersama Maung Bandung.

Meski kini menjadi andalan Persib, perjalanan Tyronne di klub ini tidak selalu mulus. Setelah direkrut pada bursa transfer Liga 1 2023/2024, Tyronne sempat mengalami cedera yang membuatnya absen. Setelah pulih, ia dipinjamkan ke klub Thailand, Ratchaburi FC, untuk menambah jam terbangnya.

Tetapi pada bursa transfer Liga 1 2024/2025, Tyronne kembali ke Persib Bandung dan langsung memberikan dampak positif. Penampilannya yang konsisten membuatnya menjadi salah satu gelandang serang paling berbahaya di Liga 1 musim ini. Gawang Dewa United dan PSIS Semarang telah menjadi korban ketajaman Tyronne, dan Persija Jakarta pun berpotensi menjadi korban berikutnya.

Persaingan panas antara Persib Bandung dan Persija Jakarta di Liga 1 akan kembali tersaji pada Senin, 23 September 2024, di Stadion Si Jalak Harupat. Kick-off pertandingan dijadwalkan pukul 15.30 WIB, dan ketajaman Tyronne akan menjadi sorotan utama dalam laga tersebut.

Profil Singkat Tyronne

- Nama lengkap: Tyronne Gustavo del Pino Ramos

- Tanggal lahir: 27 Januari 1991

- Tempat lahir: Las Palmas de Gran Canaria, Spanyol

- Posisi: Gelandang/Gelandang serang

- Karier sebelumnya: Ratchaburi FC, Swat Cat (Thailand), PAS Lamia (Yunani), CD Tenerife, UD Las Palmas (Spanyol)
  
Dengan performa yang semakin gemilang, Tyronne diharapkan dapat terus konsisten dan menambah pundi-pundi golnya, terutama dalam laga klasik melawan Persija Jakarta.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua