Subang

Jalan Tanjungbaru di Subang Akhirnya Mulus, Setelah Puluhan Tahun Rusak

Bupati Subang
Bupati Subang Reynaldy Putra Andita saat meninjau langsung jalan yang telah rampung di Desa Sukadana, Kecamatan Compreng.(Cindy Desita Putri/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Pembangunan jalan pertama di bawah kepemimpinan Bupati Subang, Reynaldy Putra Andita, telah rampung. Jalan sepanjang 1,2 kilometer yang terletak di Kampung Tanjungbaru, Desa Sukadana, Kecamatan Compreng, kini telah dibeton dan siap digunakan oleh masyarakat.

Bupati yang akrab disapa Kang Rey ini turun langsung ke lapangan untuk meninjau hasil pengerjaan. 

Dalam kesempatan tersebut, ia berdialog dengan warga setempat yang menyambut gembira perbaikan jalan yang telah puluhan tahun mengalami kerusakan. Kini, jalan tersebut tampak mulus dan nyaman untuk dilalui. "Ini anggaran murni dari APBD 2024. Panjang 1,2 kilometer, lebar 3 meter, dan sudah dibeton. Puluhan tahun jalan ini rusak, semuanya kita percepat," ujarnya.

Ia menegaskan bahwa proyek ini merupakan langkah awal dari ratusan kilometer jalan yang akan diperbaiki selama masa pemerintahannya.  Dalam berbagai kesempatan, Kang Rey selalu menggaungkan visi Subang Leucir 2027, sebuah program besar untuk mewujudkan infrastruktur jalan yang mulus dan berkualitas di seluruh wilayah Subang. "Sabar, semuanya perlu proses. Ini salah satu yang sudah direalisasikan, dan masih banyak lagi jalan-jalan yang akan kita bangun," ungkapnya.

Kang Rey juga meminta dukungan dan partisipasi masyarakat untuk ikut mengawasi proses pembangunan agar berjalan sesuai dengan standar dan kebutuhan warga. "Pokoknya tahun ieu (tahun ini) mulai dirasakan jalan marulus (jalan mulus)," tuturnya.

Usai peninjauan, Kang Rey bersama rombongan menyusuri jalan baru tersebut dengan sepeda motor, merasakan langsung hasil kerja yang menjadi simbol awal dari cita-cita Subang Leucir yang Ia canangkan.(cdp/sep)

Terkini Lainnya

Lihat Semua