PASUNDAN EKSPRES - WhatsApp, yang awalnya hanya dikenal sebagai aplikasi chatting, kini telah berkembang menjadi lebih dari itu. Layanan milik Meta ini kini juga berfungsi sebagai jejaring sosial.
Baru-baru ini, WhatsApp memperkenalkan fitur terbaru bernama "Recently Online" dengan tujuan mendorong pengguna untuk lebih aktif berkomunikasi.
BACA JUGA:Serangan Ransomware Menghantui Kota Wichita, istem Lumpuh dan Ancaman Keamanan
Saat ini, WhatsApp sudah memiliki fitur "Online" dan "Last Seen" yang terletak di bagian atas setiap obrolan. Namun, dengan pembaruan terbaru, pengguna akan dapat melihat daftar kontak yang baru saja online di WhatsApp.
Fitur ini bahkan mencakup kontak yang belum pernah diajak berbicara sebelumnya.
Meskipun saat ini fitur "Recently Online" hanya tersedia untuk beberapa pengguna beta, rencananya akan segera diluncurkan dalam beberapa minggu ke depan.
Setelah diujicobakan di platform Android, pembaruan ini juga akan diperluas ke pengguna iOS, sesuai dengan versi beta yang sedang diuji oleh WABetaInfo.
Bagi pengguna yang mematikan fitur "Online" dan "Last Seen", informasi mengenai "Recently Online" tidak akan ditampilkan di WhatsApp mereka.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya WhatsApp untuk mendorong pengguna agar lebih aktif memulai percakapan dengan kontak lainnya.
Meta, perusahaan di balik WhatsApp, telah secara bertahap mengembangkan fitur-fitur aplikasi chatting ini.
BACA JUGA:CEO Apple Tim Cook Menyebut Indonesia sebagai Penyelamat iPhone, Berikut Alasannya
Mulai dari WhatsApp Channels hingga Status yang terinspirasi dari Instagram Stories, kini hadir pula penanda ketersediaan yang membuat WhatsApp semakin mirip dengan jejaring sosial. Semoga informasi ini bermanfaat!