Daerah

Ono Surono Tegaskan PDI Perjuangan Jabar Solid Dukung Pasangan Calon yang Diusung di Pilkada

Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar, Ono Surono (kanan) didampingi Sekretaris PDI Perjuangan Subang, H Adik (kiri) saat diwawancara awak media.

SUBANG-Dalam Rapat Kerja Cabang Khusus (Raker Cabsus) yang digelar oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan di Subang, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono, menegaskan bahwa seluruh elemen partai solid mendukung pasangan calon (paslon) yang telah diusung PDI Perjuangan.

“Mulai dari DPC, Pimpinan Anak Cabang (PAC), hingga ranting, harus solid mendukung pasangan calon (paslon) yang telah diusung dalam kepala daerah,” ungkapnya kepada awak media.

Hal ini, kata Ono, menunjukkan kesatuan dan semangat gotong royong dalam memenangkan calon yang diusung untuk Pilkada 2024 mendatang

PDI Perjuangan resmi mengusung Jeje Wiradinata sebagai calon gubernur dan Ronal Surapradja sebagai calon wakil gubernur Jawa Barat. 

Sementara itu, untuk pemilihan kepala daerah di Kabupaten Subang, PDI Perjuangan mengusung Reynaldi sebagai calon bupati dan Agus Masykur sebagai calon wakil bupati Subang.

Ketua Tim Pemenangan Nasional PDI Perjuangan, Adian Napitupulu, dalam sambutannya mengingatkan kepada para calon gubernur, wakil gubernur, serta calon bupati dan wakil bupati untuk terus memperjuangkan hak-hak buruh dan petani. 

"Saya titip perjuangan buruh dan petani kepada para paslon, karena mereka adalah kekuatan utama yang harus kita lindungi dan perhatikan dalam kebijakan-kebijakan mendatang," ujarnya.

Raker Cabsus ini dihadiri oleh sejumlah tokoh partai serta kader-kader PDI Perjuangan di Kabupaten Subang dan Jawa Barat. (cdp/ysp) 

 

 

 

Tag :
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua