Daerah

Prodi PKN UPI Gelar Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Dengan Tema KOPOLI-SMART

Prodi PKN UPI Gelar Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Dengan Tema KOPOLI-SMART

SUBANG- Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan Program Magister (S2) dan Doktor (S3) Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Universitas Pendidikan Indonesia menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tema KOPOLI-SMART (Kompetensi Kecerdasan Politik) Berbasis Teknologi Sebagai Wujud Bela Negara Bagi Pemuda Se-Kabupaten Subang, pada Jumat, (23/8). 

Kegiatan ini dihadiri oleh para pemuda di Kabupaten Subang dari berbagai kalangan, mulai dari peserta didik yang terdiri dari unsur OSIS dan Pramuka pada jenjang pendidikan menengah, Karang Taruna Kelurahan Cigadung Subang, Pemuda Panca Marga Kabupaten Subang, dan para perwakilan media. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kelurahan Cigadung Subang yakni Bapak Age Germana, S.Sos., dan dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Subang yakni Bapak Ade Cece Suramijaya, M.Pd., selaku Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Subang. 

Keduanya memberikan sambutan sekaligus pengarahan kepada para generasi muda akan pentingnya kecerdasan politik apalagi di tengah penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024. 

Keduanya pun memberikan apresiasi dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan Program Magister (S2) dan Doktor (S3) Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Universitas Pendidikan Indonesia atas terselenggaranya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini. 

Kegiatan ini dibuka secara langsung melalui zoom/daring oleh Prof. Dr. Mamat Ruhimat, M.Pd., selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FPIPS UPI. 

Ia menyampaikan bahwa kegiatan pengabdian merupakan ruhnya perguruan tinggi yakni sebagai salah satu tridharma perguruan tinggi yang harus diimplementasikan dan diaktualisasikan oleh para civitas akademika UPI. 

Adapun kegiatan ini diisi oleh beberapa narasumber yakni pertama, Prof. Dr. Cecep Darmawan, S.H., S.I.P., S.A.P., S.Pd., M.Si., M.H., CPM., yang menyampaikan materi terkait Pendidikan Politik dan Kompetensi Kecerdasan Politik. 

Beliau selaku Guru Besar Ilmu Politik sekaligus Ketua Prodi Magister dan Doktor Pendidikan Kewarganegaraan Universitas Pendidikan Indonesia menyampaikan bahwa pendidikan politik bagi generasi muda sangatlah penting untuk memperkuat kompetensi kecerdasan politik dan literasi politik generasi muda, mendewasakan politik kaum muda, sarana penegakan etika dan moral politik, melatih mental siap kalah siap menang dalam setiap aktivitas politik, meningkatkan wawasan politik kebangsaan, membantu menyelesaikan konflik politik secara damai dan beradab, serta menumbuhkan kearifan dan kebijakan politik. 

Kedua, Dr. Asep Mahpudz, M.Si., yang menyampaikan materi terkait Partisipasi Politik dan Bela Negara. Beliau selaku Dosen PKn FPIPS UPI ini menyampaikan bahwa di negara yang menerapkan paham demokrasi, partisipasi politik warga negara menjadi aspek fundamental dalam penyelenggaraan negara. Terlebih partisipasi politik bagi generasi muda untuk menyelesaikan berbagai problematika bangsa dan negara sangatlah penting sebagai wujud bela negara. 

Ketiga, Dr. Syaifullah, S.Pd., M.Si., yang menyampaikan materi terkait Pemanfaatan Teknologi Untuk Literasi Politik Generasi Muda. 

Beliau selaku Kepala Pusat Kajian dan Pengembangan Kebijakan Publik, Inovasi Pendidikan, dan Pendidikan Kedamaian LPPM UPI menyampaikan bahwa pentingnya literasi politik di era teknologi saat ini dikarenakan generasi muda memiliki potensi untuk berpartisipasi aktif dalam kehidupan politik. Selain itu, kekuatan pemuda dapat menjadi modal sosial dan mewarisi masa depan masyarakat. Pemuda pun merupakan pewaris cita-cita bangsa dan negara.(fsh)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua