4 Film Horor Terbaru Bioskop Juli 2024, Ada Teror Janji Darah Natasha Wilona

Film Pusaka akan menguak kisah tentang teror mengerikan yang ada di balik megahnya rumah tua milik seorang kolektor bernama Risang Wisangko. Rumah tersebut ternyata diwariskan kepada kedua anaknya bernama Randi dan Bian, dengan dibantu Prof Dirga, Mayang, dan Darmo.
Singkat cerita, mereka sepakat merenovasi rumah itu dan dipugar untuk menjadi museum. Keputusan itu diambil karena di dalam rumah itu terdapat berbagai arca, prasasti, hingga senjata yang usianya sudah ratusan tahun.
Namun, sebuah kutukan tiba-tiba terlepas dari sebuah benda pusaka yang telah lama singgah di dalam bunker rumah tersebut. Lalu, apakah sekelompok pekerja tersebut akan selamat dari kutusan yang dimaksud?
(nym)