Film

Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Apa Kata Keluarga Vina?

Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Apa Kata Keluarga Vina?
Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Apa Kata Keluarga Vina?

PASUNDAN EKSPRES - Sejak tayang perdana pada 8 Mei 2024, sampai saat ini film Vina: Sebelum 7 Hari masih jadi perbincangan hangat di media sosial. 

Kritikan pedas ditujukan netizen pada film garapan Anggy Umbara tersebut yang dianggap mengeksploitasi korban, dan dianggap hanya mengambil keuntungan semata. 

BACA JUGA:Di tengah Huru-Hara, Film Vina: Sebelum 7 Hari Tembus 1 Juta Penonton

Meski Anggy Umbara telah membantah anggapan netizen tentang "eksploitasi" tersebut, namun tak mengurangi pro dan kontra yang masih berkembang di kalangan warganet.  

Meski begitu, Anggy Umbara menyebut bahwa sejak awal tidak ada penolakan dari pihak keluarga Vina terkait proses pembuatan film Vina: Sebelum 7 Hari.

BACA JUGA:Netflix Hadirkan Kompetisi Willy Wonka di Dunia Nyata, ini Syaratnya!

Anggy Umbara mengklaim, terdapat kesamaan tujuan dan harapan antara keluarga serta pihak produksi, yaitu untuk meningkatkan kewaspadaan dan memberikan pelajaran kepada penonton. Sebelumnya, beredar kabar bahwa ada keluarga korban yang menolak pembuatan film ini.

"Dari awal proses pembuatan sampai sekarang, keluarga selalu hangat menerima kehadiran kami dan membantu proses film ini dibuat. Sama sekali saya tidak menemukan ada penolakan atau rasa keberatan dari mereka. Harapan mereka adalah sama dengan kami, yaitu untuk mengangkat awareness, kewaspadaan, dan mengambil pelajaran dari kisah tragis almarhumah dan untuk supaya kasus almarhumah bisa diusut sampai tuntas hingga otak serta sisa pelaku bisa tertangkap," ungkap sutradara yang mengutip dari IDN Times. 

BACA JUGA:Nicholas Galitzine dan Taylor Zakhar di Sekuel Red , White & Royal Blue

Anggy juga menjelaskan tentang keterlibatan pihak keluarga korban dengan rumah produksi dalam penulisan cerita hingga pembuatan film, sebab mendapatkan izin saja dirasa tidak cukup.

Keluarga harus mengetahui apa saja yang akan diangkat, apa konsekuensinya, dan memahami dengan jelas bahwa film ini merupakan film komersil yang berujung pada pendapatan profit/keuntungan. 

BACA JUGA:Sinopsis Hamka dan Siti Raham Vol 2, Kisah Lanjutan Buya Hamka yang Siap Tayang di Netflix

Menanggapi hal ini, Anggy tak menampik bahwa skenario film Vina telah mendapat persetujuan dari pihak keluarga.

"Dari awal proses penulisan skenario, saya dan penulis benar-benar mengikuti keseluruhan kisah yang keluarga jabarkan dengan detail. Pastinya pihak keluarga sudah diinformasikan dan menyetujui skenario film dan juga sudah menonton hasil jadi film sebelum diedarkan," terang sutradara yang pernah meraih Piala Citra tersebut.

BACA JUGA:Tayang Hari ini, Berikut Sinopsis Film Horor Immaculate Dibintangi Sydney Sweeney

Anggy tetap pada pendiriannya yang yakin bahwa film Vina dibuat demi kebaikan banyak pihak. Bagi Anggy, film ini memiliki lebih banyak manfaat dibanding keburukannya.

Sebagai informasi tambahan, film Vina: Sebelum 7 Hari kini telag  meraih lebih dari 1 juta penonton di hari ketiga penayangannya. 

Karena berbagai alasan, banyak netizen yang skeptis dan menyayangkan keberadaan film Vina: Sebelum 7 Hari.

(nym)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua