PASUNDAN EKSPRES - Oppenheimer berhasil memenangkan Best Picture atau Film Terbaik di Academy Awards ke-96 alias Piala Oscar 2024.
Film garapan sutradara Christopher Nolan ini juga membawa pulang piala Aktor Utama Terbaik, Sutradara Terbaik, dan beberapa kategori lainnya.
Dibintangi Cillian Murphy hingga Robert Downey. Jr, biopik tentang elegi J. Robert Oppenheimer sebagai "Bapak Bom Atom" di era Perang Dunia II ini berhasil memikat penonton. Beikut sinopsis film Oppenheimer yang berjaya di Oscar 2024.
Sinopsis
Sebagai film biopik, Oppenheimer terinspirasi dari kisah nyata. Secara spesifik, film ini diadaptasi dari buku biografi berjudul American Prometheus yang disusun oleh Kai Bird dan Martin J.
Sherwin. Oppenheimer mengisahkan hidup fisikawan teoritis J. Robert Oppenheimer. Ia merupakan direktur Laboratorium Los Alamos di Proyek Manhattan selama Perang Dunia II.
Bukan Albert Einstein, melainkan Oppenheimer lah yang berkontribusi besar atas terciptanya bom atom. Seperti apa perjalanannya hingga jadi pencipta salah satu senjata paling mengerikan di sejarah dunia ini?
BACA JUGA:7 Film Bertema Islami yang Menggugah Jiwa, Minimal Ditonton Sekali Seumur Hidup
Daftar Pemain
- Cillian Murphy sebagai J. Robert Oppenheimer
- Emily Blunt sebagai Katherine "Kitty" Oppenheimer
- Matt Damon sebagai Leslie Groves
- Robert Downey Jr. sebagai Lewis Strauss
- Florence Pugh sebagai Jean Tatlock
- Josh Hartnett sebagai Ernest Lawrence
- Gary Oldman sebagai Harry S. Truman
- Tom Conti sebagai Albert Einstein
- Rami Malek
- Dane DeHaan
- James D'Arcy
- Kenneth Branagh
- Casey Affleck
- Benny Safdie sebagai Edward Teller
Oppenheimer adalah film yang wajib ditonton bagi siapa saja yang tertarik dengan sejarah Perang Dunia II, pengembangan bom atom, dan dilema moral yang dihadapi para ilmuwan yang terlibat dalam proyek tersebut.
Film ini adalah film yang kuat dan provokatif yang akan membuat penonton merenungkan pertanyaan-pertanyaan sulit tentang sains, moralitas, dan perang.
Selamat atas kemenangan Oppenheimer di Piala Oscar, BAFTA, hingga The Golden Globe 2024! Kamu sudah nonton, belum?