Lifestyle

Rekomendasi Lagu Galau untuk Didengerin di Musim Hujan, Siap-siap Sedih Brutal!

Rekomendasi Lagu Galau untuk Didengerin di Musim Hujan, Siap-siap Sedih Brutal!

PASUNDAN EKSPRES - Rekomendasi lagu galau untuk didengerin di musim hujan. Musim hujan sering kali bikin suasana hati auto jadi melankolis dan bahkan sampai mengundang kenangan masa lalu. Serem banget, deh bawa-bawa masa lalu.

Tapi, mendengarkan bunyi tetes hujan yang jatuh dan udara dingin yang membuat kita ingin duduk santai, merenung, atau bahkan menangis dalam keheningan jadi sesuatu yang kadang kita butuhkan.

Ketika galau, kurang rasanya kalau gak sambil dengerin musik yang mendayu-dayu dengan lirik yang menusuk hati. Hiks, sedih. 

So, kalau kamu mau galau ketika hujan turun, di sini ada beberapa rekomendasi lagu galau yang bisa menambah nuansa sendu dan mendalam saat cuaca sedang bersahabat dengan perasaan. Ada apa aja? Simak di bawah ini.

Rekomendasi Lagu Galau untuk Didengerin di Musim Hujan

Berikut adalah beberapa rekomendasi lagu galau untuk didengerin di musim hujan. 

“Fix You” – Coldplay

Salah satu lagu klasik untuk suasana galau, "Fix You" dari Coldplay selalu berhasil menyentuh hati.

Liriknya yang penuh emosi dan melodi lembutnya membuat lagu ini cocok didengarkan saat hujan turun.

Lagu ini tentang harapan dan kesedihan, cocok untuk merenungkan perjalanan hidup sambil ditemani rintik hujan.

"Wildflower" - Billie Eilish

Rekomendasi lagu galau selanjutnya adalah lagu terbaru dari Billie Eilish yang berjudul Wildflower.

Lagu ini punya melodi yang bisa bikin kamu overthinking. Liriknya penuh dengan cerita mengenai seorang pacar yang ternyata mantan teman. Suara Billie Eilish buat lagu ini jadi penuh emosi yang bikin sakit hati. 

"Jealous" - Labrinth 

Lagu galau brutal berikutnya cocok buat kamu yang lagi cemburuan sama si doi. Lagu ini punya melodi dan lirik yang bikin patah hati.

BACA JUGA: Baca Wattpad 27 Letters To Prague Full Chapter 33 dan 34

BACA JUGA: 3 Rekomendasi Aplikasi Kalender Menstruasi untuk Ciwi-ciwi yang Sering Lupa Siklus si Merah!

Ceritanya tentang perpisahaan dengan pasangan yang disebabkan oleh kesalahan diri sendiri. Setelah putus, rasa cemburu jadi sering muncul. 

"Atlantis" - Seafret 

Lagu yang dinyanyikan oleh Seafret ini harus banget kamu dengerin di waktu hujan. Kata Atlantis dalam lagu ini melambangkan seseorang yang sangat kamu cintai atau momen-momen bahagia yang telah kamu lewati.

Lagu Atlantis ini adalah tentang perasaan kehilangan terhadap orang yang sangat berharga, namun kita tak mampu mengembalikannya. 

"Sampai Menutup Mata" - Acha Septriasa/Mahalini (Remake)

Lagu Indonesia yang saat ini tengah viral dan terus menjadi topik pembicaraan, bakalan cocok kamu dengarkan di musim hujan.

Lagu Sampai Menutup Mata yang dinyanyikan oleh Acha Septriasa/Mahalini merupakan soundtrack dari film dan sinetron My Heart yang populer pada jamannya. Lagu ini mengisahkan tentang cinta yang setia dan tidak terbatas oleh waktu.

Buat kamu kaum-kaum pasangan paling setia, wajib banget dengerin lagu ini kalau kamu lagi galau. Beuh, suara Mahalini ataupun Acha auto bikin galau brutal. 

Selain lima daftar di atas, ada beberapa rekomendasi lainnya untuk lagu galau yang enak didengarkan pada saat hujan: 

"Sudden Shower" - ECLIPSE

"Star" - Colde 

"If It Is You" - Jung Seung Hwan 

"Berharap Kau Kembali" - Fabio Asher

"Somewhere Only We Know" - Keane 

"Hujan Kemarin" - Taxi

"i hate u, i love u" - gnash, Olivia O'Brien

Nah, itulah beberapa rekomendasi lagu galau yang enak didengar waktu hujan turun. 

(ipa)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua