Lifestyle

Mau Bikin Bekal Makanan Simple? Ini Resep Ayam Suwir Bumbu Woku Khas Manado

Mau Bikin Bekal Makanan Simple? Ini Resep Ayam Suwir Bumbu Woku Khas Manado
Resep Ayam Suwir Bumbu Woku Khas Manado (Foto: screenshot YouTube Ceceromed Kitchen)

PASUNDAN EKSPRES - Ayam suwir bumbu woku merupakan sajian masakan khas Manado yang mudah dibuat, simak selengkapnya resep ayam suwir bumbu woku.

Woku merupakan bumbu dasar khas Manado yang dibuat dari berbagai campuran rempah untuk aneka olahan daging.

Salah satu olahan daging yang bisa menggunakan bumbu woku adalah daging ayam yang bisa dikreasikan menjadi olahan masakan seperti ayam woku kemangi, ayam woku pedas, dan lain-lain.

BACA JUGA:Resep Chicken Karage ala Jepang, Dijamin Renyah dan Cocok Buat Bekal

Adapun ayam suwir bumbu woku bisa dijadikan pilihan untuk membuat bekal makanan ke kantor atau sekolah.

Untuk kamu yang ingin membuat ayam suwir bumbu woku, yuk bikin resep ayam suwir bumbu woku khas Manado yang simple.

BACA JUGA:Resep Serabi Pandan Kuah Kinca, Dessert Tradisional yang Menggugah Selera

Resep Ayam Suwir Bumbu Woku Khas Manado
Bahan-bahan:
- 1/2 kg daging ayam fillet
- 1 ikat kecil kemangi, ambil daunnya
- 2 batang daun bawang
- Minyak secukupnya

Untuk bumbu halus:
- 4 buah cabe merah keriting
- 3 buah cabe rawit
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas jari jahe
- 1 ruas jari kunyit
- 3 butir kemiri, disangrai

Untuk pelengkap:
- 1 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk,
- 1 lembar daun kunyit
- 3 buah cabe rawit merah, diiris
- 100 ml air
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Bubuk kaldu jamur secukupnya

BACA JUGA:Resep dan Cara Bikin Rice Bowl Murah Meriah, Kenyang Seharian!

Cara Membuat Ayam Suwir Bumbu Woku Khas Manado:
1. Siapkan daging ayam fillet lalu cuci bersih dan tiriskan 
2. Tambahkan garam dan air perasan jeruk nipis lalu balurkan secara merata.
3. Diamkan selama 20 menit lalu cuci ulang kemudian rebus daging ayam dalam air mendidih lalu angkat dan tiriskan.
4. Setelah dingin, daging ayam suwir-suwir tanpa tulang sampai habis kemudian sisihkan.
5. Siapkan blender lalu masukan cabe merah keriting, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, dan kemiri lalu haluskan semua bahan.
6. Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya lalu tuangkan bumbu halus kemudian tumis sampai harum.
7. Masukan serai, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas lalu tumis hingga layu dan bumbu berwarna lebih gelap.
8. Tambahkan sedikit air, daun kemangi, dan cabe rawit merah lalu aduk rata dengan api kecil.
9. Masukan ayam suwir lalu tambahkan garam, gula, dan bubuk kaldu jamur kemudian tes rasa agar pas rasanya lalu aduk rata sampai bumbunya meresap.
10. Tuangkan ayam suwir ke piring saji.
11. Ayam suwir bumbu woku siap disajikan. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua