News

Sandi Damkar Ungkap Berapa Gaji Petugas Damkar, Ada Potongan Honorer

Sandi Damkar Ungkap Berapa Gaji Petugas Damkar, Ada Potongan Honorer
(dok.YouTube/Deddy Corbuzier)

PASUNDAN EKSPRES - Sandi Damkar yang viral karena mengkritik peralatan dan mobil Damkar yang berfungsi tapi dalam kondisi buruk kembali buka suara dalam podcast Deddy Corbuzier pada 31 Juli 2024. 

Dalam pembicaraannya dengan Deddy Corbuzier, Sandi mengungkapkan berapa gaji petugas Damkar dan fakta bahwa dirinya masih menjadi honorer selama 9 tahun lamanya. 

BACA JUGA:Berurai Air Mata, Sandi Damkar Ungkap Diancam dan Dicap Pemberontak

"Honorer sampai sekarang udah 9 tahun. Ada yang 14 tahun masih honorer."

Saat ditanya oleh  Deddy Corbuzier bagaimana dengan PNS yang bertugas di sana? Sandi pun menjawab dengan kapasitasnya sebagai petugas Damkar.

"PNS ada yang kerja senior gitu. Tapi ditarik ke staff istilahnya hampir rata-rata banyakan  (di balakang meja)."

BACA JUGA:Plug In JNE Shipping Bersama Shopify Tawarkan Solusi Kiriman Lengkap

Sandi Damkar menyebut kebanyakan PNS yang mengayomi dirinya dan tim lainnya justru dianggap menjadi musuh. 

"Tapi kalau untuk yang PNS yang ngayomi kami itu malah gitu PNS yang baik yang ngayomi kami ya dianggap musuh."

Awalnya Sandi mengungkapkan bahwa ia menerima gaji dan tunjangan sebesar 2 juta 200 ribu yang dipotong sebesar 400 ribu. 

BACA JUGA:Miris, Sandi Damkar Blak-Blakan Ungkap Hak Karyawan Pernah Dikorupsi dengan Alasan BPJS

"Kita gaji itu 1125, satu juta seratus dua lima. Terus ada namanya uang kejadian atau uang risiko itu satu juta. Nah, itu dipotong 400rb. Waktu itu nerima cuma satu juta. Aturan 2 juta 200 itu dipotong 400 jadi 1,8 (juta) " 

Setelah itu, Sandi mengaku mengalami kenaikkan gaji hingga sekarang sebesar 3,3 juta dengan potongan 200 ribu. 

BACA JUGA:4 Anak Tewas Tenggelam di Sungai Cipabeulah Polisi: Tidak Ditemukan Tanda Kekerasan

"Kalau sekarang 3,3 (juta) pada saat saya rame itu jadi dikurangi dari 400 ribu jadi 200 ribu potongannya." 

Menutup pernyataannya, Sandi menyebut setelah dilakukan penyelidikan hukum ternyata adanya dugaan korupsi gaji petugas Damkar disinyalir disebabkan oleh oknum bendahara.

"Kalau untuk dari penyelidikan hukum, ya itu katanya bendaharanya. " pungkas Sandi. 

(nym)

 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua