SUBANG-Sebanyak 5.000 paket sembako berhasil dibagikan kepada penghafal Al-Quran, guru madrasah, marbot masjid, pengurus masjid, serta ratusan anak yatim dan fakir miskin di Kabupaten Subang. Kegiatan ini digelar oleh panitia "Ramadhan Penuh Cinta" di Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam Kampus 2, Cikondang, Dawuan, Kabupaten Subang, pada Sabtu (8/3/2025).
Acara pembagian sembako ini dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pejabat setempat, termasuk Wakil Bupati Subang, H. Agus Masykur. Dalam sambutannya, Agus Masykur memberikan apresiasi tinggi kepada Yayasan dan Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam atas kontribusinya yang tidak hanya di bidang pendidikan, tetapi juga dalam membantu masyarakat melalui kegiatan sosial dan pemenuhan kebutuhan ekonomi. "Pembagian sembako di Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam ini merupakan yang terbesar di Kabupaten Subang selama bulan Ramadhan tahun ini. Terima kasih kepada 'MS' atas dedikasinya. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang," ujarnya.
Ketua Pembina Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam, KH. Abdullah Muadz, M.Sc., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk syukur atas kepercayaan yang diberikan masyarakat dan para donatur kepada pondok pesantren tersebut. Meskipun Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam, belum lama berdiri, pondok pesantren ini telah berkembang pesat. "Alhamdulillah, berkat doa dan dukungan dari para santri penghafal Al-Quran, kami terus berkembang. Dari yang awalnya hanya memiliki gedung sederhana, kini kami telah memiliki dua kampus yang representatif untuk mendidik santri penghafal Al-Quran, mulai dari tingkat SMP hingga SMA," ungkap KH. Abdullah Muadz.
Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Al-Quran Ma'rifatussalaam, Buya Hasbi Nashir Mahfudzi, Lc., mengucapkan syukur kepada Allah SWT dan terima kasih kepada para donatur.
Ia juga berharap agar Ma'rifatus Salam dapat terus memberikan manfaat lebih besar kepada umat dan masyarakat luas. "Kami berdoa semoga ke depan, Ma'rifatus Salam dapat semakin banyak membantu masyarakat yang membutuhkan," katanya.(rls/sep)