SMK PGRI Subang Unggul di Penerimaan Siswa Baru, Meski Tak Capai Target

Siswa-siswi Baru SMK PGRI Subang saat mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah.(Zaenal Abidin/Pasundan Ekspres)
SUBANG-Dalam pelaksanaan Sistem Penerimaan Siswa Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2025/2026, SMK PGRI Subang menunjukkan capaian yang membanggakan meskipun tidak mencapai target maksimal.
Sekolah ini berhasil menjaring sebanyak 525 siswa baru dari target awal sebanyak 612 siswa.
Ketua SPMB SMK PGRI Subang, Nuryaman, mengungkapkan bahwa pihak sekolah tetap bersyukur dengan capaian tersebut.
"Memang target awal kami adalah 612 siswa, namun dengan jumlah 525 ini, kami tetap bangga karena masih menjadi yang terbanyak di antara sekolah swasta lainnya di Subang," ujarnya kepada Pasundan Ekspres, Rabu (16/7/2025).
BACA JUGA: Wisata Alam Murah di Subang, Menikmati Keindahan Alam Tanpa Bikin Kantong Bolong
Menurutnya, persaingan antar sekolah swasta dalam memperebutkan calon siswa baru semakin ketat dari tahun ke tahun.
Oleh karena itu, capaian ini menjadi sebuah pencapaian strategis yang menunjukkan masih kuatnya kepercayaan masyarakat terhadap mutu pendidikan di SMK PGRI Subang.
SMK PGRI Subang dikenal memiliki berbagai program unggulan, baik dalam bidang akademik maupun keterampilan vokasi.
Program keahlian yang ditawarkan juga disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja saat ini, sehingga menarik minat calon siswa dan orang tua.
BACA JUGA: Wabup Apresiasi DPRD Subang Rampungkan Raperda Pertanggungjawaban APBD 2024
Dalam SPMB tahun ini, jurusan Teknik Otomotif (TO), Teknik Jaringan, Komputer, dan Telekomunikasi (TJKT), serta jurusan Industri menjadi jurusan favorit yang paling banyak diminati calon siswa.
Pihak sekolah juga aktif melakukan promosi melalui media sosial, kunjungan ke sekolah-sekolah SMP, serta menghadirkan berbagai event pameran hasil karya siswa, untuk menarik minat masyarakat. Strategi ini dinilai cukup efektif dalam menjaring calon peserta didik.
Kendati belum mencapai target, SMK PGRI Subang tetap menunjukkan performa unggul dibanding puluhan sekolah swasta lain di wilayah Kabupaten Subang.
Hal ini juga menjadi indikator bahwa sekolah ini tetap menjadi pilihan utama masyarakat.
Nuryaman menambahkan bahwa pihak sekolah akan terus berupaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan dan fasilitas sekolah guna mempertahankan kepercayaan publik.
"Kami menjadikan ini sebagai motivasi untuk lebih baik lagi di tahun mendatang," katanya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim SPMB, guru, dan staf yang telah bekerja keras dalam proses penerimaan siswa baru.
Dukungan dari alumni dan mitra industri juga turut memberikan kontribusi positif dalam menguatkan citra sekolah.