Daerah

Ruhimat Dukung Pencalonan Agus Eko Nyalon Bupati Subang Jalur Perseorangan

Ruhimat mendukung pencalonan Agus Eko nyalon Bupati Subang jalur perseorangan.
Ruhimat mendukung pencalonan Agus Eko nyalon Bupati Subang jalur perseorangan.

SUBANG-Mantan Bupati Subang, H. Ruhimat alias Jimat, yang mengaku saat ini menjadi tukang angon bebek, mendukung pencalonan Agus Eko Muchamad Solihin alias mang Eko, pada Pilkada Subang dari jalur perseorangan.

Ungkapan dukungan tersebut disampaikan Jimat, saat mang Eko melakukan safari politik ke kediaman Jimat di Cimute, Sagalaherang Kabupaten Subang, Kamis (6/6).

“Saya sangat apresiasi dan sangat mendukung bakal calon Bupati Kabupaten Subang dari jalur perseorangan ini,” ungkap Jimat.

Dalam kesempatan tersebut, Jimat menanyakan segala kesiapan pencalonan yang dilakukan oleh pasangan AJAK (Agus Eko Muchamad Solihin- Sujaka). Bahkan, Jimat menyatakan kesiapannya membantu apabila diperlukan.

“Apa saja yang jadi kekurangan? Kalau perlu KTP dan pernyataan langsung, saya dan semua orang yang ada di sini, siap menandatanganinya,” tegas Jimat.

Menanggapi pertanyaan Jimat, mang Eko menjawab, secara keseluruhan, tim sudah menyiapkan hal-hal yang menjadi kekurangan dan dianggap TMS oleh KPU Kabupaten Subang.

“Insya Allah semua yang dianggap TMS oleh KPU sudah diperbaiki oleh kawan-kawan,” ujar mang Eko.

Terkait dengan kunjungan tersebut, mang Eko mengatakan, merupakan salah satu cara dirinya membangun komunikasi dengan para pihak yang tersiar kabar akan mencalonkan bupati dan wakil bupati Kabupaten Subang pada pemilu bupati dan wakil bupati Kabupaten Subang tahun 2024.     

“Saya ingin menyamakan persepsi untuk membangun Kabupaten Subang lebih baik lagi,” ucap Eko.

Menurut mang Eko, safari politik yang dilakukan oleh dirinya, tidak sebatas kepada para tokoh saja, namun juga ke kantor-kantor media massa, serta kepada para pemuka agama dan tokoh masyarakat.

“kegiatan ini saya lakukan, sambil rekan-rekan yang lain merapihkan administrasi,” jelasnya.

Tag :

Berita Terkait