Kesehatan

Minum Jus Jambu Biji Bisa Bantu Sembukan Demam Berdarah? Valid kah?

Jus Jambu Biji. (Sumber Gambar: Healthy Living)

PASUNDAN EKSPRES - Salah satu anjuran yang sering sekali terdengar untuk menyembuhkan demam berdarah adalah meminum jus jambu biji. Benarkah meminum jus jambu untuk menyembuhkan demam berdarah itu nyata?

Kasus Demam Berdarah di Indonesia

Pada tahun 2024 ini, kasus demam berdarah di beberapa wilayah di Indonesia sedang meningkat! 

Berdasarkan data Kemenkes, lebih dari 35 ribu kasus telah terjadi sampai minggu ke-11 tahun 2024 ini.

Jumlah tersebut tentunya lebih tinggi dibandingkan tahun lalu yang dilaporkan sebanyak 15.886 kasus dengan periode yang sama yakni pada awal tahun.

 

BACA JUGA:Wajib Disimak, Ketahui Upaya-upaya Pengobatan Demam Berdarah agar Tidak 'Lewat'!

 

Meminum Jus Jambu Biji untuk Menyembuhkan Demam Berdarah

Sontak, banyak orang yang mencari cara agar bisa sembuh dari demam berdarah ini.

Salah satu yang masih banyak dilakukan yakni dengan meminum jus jambu biji untuk menyembuhkan demam berdarah ini.

Karena konon katanya, jus jambu bisa meningkatkan kadar trombosit yang rendah.

Tapi, ada fakta uniknya yang perlu teman-teman ketahui!

Disampaikan oleh Prof. DR. dr. Sri Rejeki dari Departemen Ilmu Kesehatan Anak FKUI-RSCM, ternyata jus jambu itu tidak untuk meningkatkan trombosit!

 

BACA JUGA:Mitos Atau Fakta Seputar Daging Kambing Bikin Darah Tinggi?

 

"Jadi, sebenarnya anggapan mengonsumsi jus jambu untuk menaikkan trombosit salah kaprah," ungkapnya.

Siapa yang baru tahu?

Jadi yang sebenarnya terjadi yakni ketika daya tahan tubuh meningkat karena adanya kandungan vitamin C dalam jambu biji, maka trombosit akan meningkat secara perlahan.

Selain minum jus jambu biji, Prof. Sri juga memberitahu agar pasien yang terkena DBD untuk mengonsumsi makanan sehat dan bergizi agar daya tahan tubuh meningkat dan bisa melawan virus demam berdarah.

 

(pm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua