Lifestyle

5 Makanan untuk Meningkatkan Suasana Hati, Bikin Mood Auto Melejit

5 Makanan untuk Meningkatkan Suasana Hati, Bikin Mood Auto Melejit
5 Makanan untuk Meningkatkan Suasana Hati, Bikin Mood Auto Melejit (Image From: Pexels/Andrea Piacquadio)

PASUNDAN EKSPRES - Makanan untuk meningkatkan suasana hati menjadi sesuatu yang kamu butuhkan saat ini. Apalagi jika kamu tengah merasa kalau suasana hati kamu sedang tidak baik-baik saja.

Biasanya ketika suasana hati kamu tengah buruk, mungkin kamu beralih ke makanan manis dan berkalori tinggi.

Tapi, ada juga, lho pilihan makanan yang lebih baik dari makanan tersebut. Kira-kira apa saja makanan itu? Yuk, simak di bawah ini mengenai makanan untuk meningkatkan suasana hati.

Makanan untuk Meningkatkan Suasana Hati 

Berikut adalah beberapa makanan untuk meningkatkan suasana hati yang bisa kamu coba. Informasi ini dilansir dari goodFood, Senin, (25/3/2024) ditulis oleh ahli gizi Kerry Torrens. 

Jenis Ikan yang Berminyak 

Makanan untuk meningkatkan suasana hati yang pertama adalah jenis ikan yang berminyak. Selama ini kita sering mendengar bahwa ikan merupakan "makanan yang baik untuk otak," dan terdapat bukti yang meyakinkan untuk mendukung pernyataan tersebut.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi ikan secara rutin dapat meningkatkan kemampuan otak terkait dengan proses penuaan dan meningkatkan daya ingat. Asam lemak omega-3 yang terdapat dalam ikan, diyakini berperan penting dalam hal tersebut.

Asam lemak tersebut bekerja dengan cara meningkatkan sinyal listrik antara sel-sel saraf, sehingga memungkinkan otak untuk berkomunikasi dengan cepat dan lancar. Selain itu, asam lemak ini juga dianggap dapat membantu meningkatkan suasana hati.

Telur 

Makanan selanjutnya adalah telur. Sebagai penghasil vitamin D yang bermanfaat bagi tubuh, vitamin yang sering disebut sebagai "vitamin sinar matahari" ini memiliki kaitan dengan peningkatan suasana hati.

BACA JUGA: Tips Sahur Agar Tidak Cepat Haus Saat Puasa

BACA JUGA: Resep Roti Gulung Goreng Praktis, Mudah Enak Dijamin Keluarga Pasti Suka.

Vitamin ini hanya terdapat dalam beberapa jenis makanan, namun salah satu yang paling dapat diandalkan adalah telur serta ikan berlemak, sereal, dan produk sarapan yang diperkaya dengan vitamin D.

Makanan yang Difermentasi

Makanan-makanan seperti yogurt, kefir, kimchi, asinan kubis, dan kombucha memiliki potensi untuk meningkatkan kesehatan usus dengan mengubah keseimbangan bakteri usus. Hal ini dapat berdampak pada kadar hormon perasaan senang, seperti serotonin.

Pisang 

Makanan untuk meningkatkan suasana hati yang berikutnya adalah pisang. Pisang memiliki kandungan vitamin B6 yang penting untuk produksi zat kimia otak yang berperan untuk meningkatkan perasaan nyaman, seperti dopamin dan serotonin.

Selain itu, pisang juga merupakan sumber gula alami yang baik dan mengandung serat yang membantu menjaga tingkat energi tetap stabil. Jenis pati resisten pada pisang bermanfaat bagi pertumbuhan bakteri usus yang baik.

Kopi 

Kandungan kafein dalam kopi memiliki efek pencegahan terhadap senyawa alami yang disebut adenosin untuk mengikat reseptor otak.

Hal ini menghasilkan peningkatan kecerdasan dan kewaspadaan. Selain itu, kafein juga meningkatkan pelepasan dopamin yang berperan dalam meningkatkan suasana hati.

Nah, itulah mengenai beberapa makanan untuk meningkatkan suasana hati yang bisa kamu konsumsi. Semoga artikel ini dapat membantumu. (ipa)

 

 

 

Berita Terkait