Sepak Bola

Jeda BRI Liga 1 2024 untuk FIFA Matchday, Persaingan Makin Ketat

Jeda BRI Liga 1 2024 untuk FIFA Matchday, Persaingan Makin Ketat

PASUNDAN EKSPRES - BRI Liga 1 2024/2025 telah berjalan 10 pekan dan kini memasuki jeda dari 7 hingga 20 November 2024 untuk agenda FIFA Matchday. Liga akan kembali dilanjutkan setelah jeda ini, sementara Timnas Indonesia bertanding di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Saat ini, Borneo FC memimpin klasemen dengan 21 poin, setara dengan Persebaya Surabaya, namun unggul dalam agresivitas gol. Persaingan di papan atas semakin ketat dengan beberapa tim mulai menunjukkan konsistensi, sementara yang lain justru mengalami penurunan performa.

Di posisi terbawah, Semen Padang dan Barito Putera belum berhasil meraih kemenangan dalam lima laga terakhir. Semen Padang, yang baru mengantongi lima poin, berada di peringkat ke-18 setelah bermain imbang 1-1 dengan Persib Bandung pekan lalu. Sementara itu, Barito Putera, yang terakhir kali menang di pekan kelima, kalah 1-3 dari Arema FC pada laga terakhirnya.

PSIS Semarang juga tengah terpuruk, hanya meraih satu hasil imbang dan empat kekalahan dalam lima laga terakhir, membuat mereka berada di posisi ke-15 dengan tujuh poin.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua