FF Advance Server November 2024 Dibuka, Yuk Daftar dan Dapetin Diamond Gratis

FF Advance Server November 2024 sudah dibuka bisa dapatkan diamond gratis. (Screenshot: Garena Free Fire)
Setelah berhasil mendaftar, pemain akan diarahkan ke halaman unduh aplikasi. Di sini, langkah-langkah untuk mendapatkan diamond gratis adalah sebagai berikut:
1. Tekan tombol Find Bug Get Diamond.
2. Gulir ke bawah dan pilih tombol Bug Report.
3. Pada halaman berikutnya, jelaskan bug yang ditemukan di dalam permainan. Sertakan data seperti jenis perangkat yang digunakan, UID pemain, serta unggah gambar atau video pendukung.
4. Proses selesai.
Perlu diketahui, FF Advance Server berbeda dengan server original. Semua konten yang akan dirilis di server original diuji terlebih dahulu di advance server ini.
Berdasarkan pantauan PasundanEkspres dari in-game, advance server kali ini menghadirkan karakter baru, kendaraan spesial, dan mode unik yang bernuansa salju. Jangan lewatkan kesempatan untuk mencobanya!