Kesehatan

3 Manfaat Kolagen untuk Kecantikan dan Efek Sampingnya

5 Manfaat Kolagen untuk Kecantikan dan Efek Sampingnya
(dok.pexels.com/Sora Shimazaki)

PASUNDAN EKSPRES - Kolagen adalah sebuah molekul atau protein berserat keras dan tidak larut. Protein ini berfungsi untuk menyatukan jaringan tubuh.  Pada kulit, kolagen memberikan kekuatan dan elastisitas. Seiring bertambahnya usia, kadarnya bisa menurun, menipis, dan melemah. Itulah sebabnya, banyak produk perawatan kulit yang mengandung kolagen. Penting untuk diketahui, berikut manfaat kolagen untuk kecantikan dan kesehatan tubuh.

BACA JUGA:10 Manfaat Buah Delima Merah yang Jarang Diketahui!

1. Mengurangi garis halus pada wajah

Menurut penelitian yang terbit dalam jurnal Dermatology Practical & Conceptual, menyebutkan bahwa bukti suplemen kolagen baik oral maupun aplikasi langsung ke kulit, dapat meningkatkan kelembapan, elastisitas, dan hidrasi kulit. Tak hanya itu,  suplemen dengan kandungan protein asam amino ini dapat mengurangi kerutan dan kekasaran kulit.

BACA JUGA:Penyakit Asam Lambung atau GERD Bikin Nggak Nyaman? Ternyata Ini Pemicunya!

2. Mengurangi selulit

Selulit yang tampak pada permukaan kulit muncul ketika jaringan lemak menembus serat hingga ke lapisan kulit teratas. Protein alami ini bekerja dengan mempercepat proses perbaikan dan regenerasi sel kulit pada jaringan kulit.

BACA JUGA:10 Manfaat Air Kelapa Muda!

3. Melancarkan sirkulasi darah ke kulit

Kolagen dapat memperkuat struktur pembuluh darah. Selain itu, pembuluh darah yang kuat dapat mengalir ke seluruh tubuh dengan baik, termasuk kulit. Oksigen dan zat gizi yang terbawa oleh darah tersebut yang dapat meningkatkan kesehatan kulit.

Itulah beberapa manfaat kolagen untuk kesehatan tubuh dan kecantikan. Meski banyak manfaatnya, pastikan untuk terlebih dahulu berdiskusi dengan dokter terkait penggunaannya, ya. Sebab, penggunaan berlebihan atau sembarangan, berisiko picu dampak negatif. 

Beberapa di antaranya adalah diare, dispepsia, rasa tidak enak di mulut, sakit kepala, pusing, susah tidur, dan ruam. Bahkan, efek samping parah bisa mengakibatkan anafilaksis (alergi berat sampai mengancam nyawa) dan kelainan hati. Karena itu, jangan ragu untuk menghubungi dokter jika mengalami masalah-masalah kesehatan ini!

(nym)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua