Sering Jadi Lalapan, Ternyata Ini Lho Manfaat Selada untuk Kesehatan

Manfaat Selada untuk Kesehatan (Foto: Freepik)
PASUNDAN EKSPRES - Simak selengkapnya informasi mengenai manfaat selada untuk kesehatan tubuh yang sering dijadikan lalapan.
Daun selada adalah salah satu jenis sayuran hijau yang populer dan sering digunakan dalam berbagai hidangan karena rasanya segar dan memiliki tekstur renyah.
Tidak heran, sayuran yang satu ini sering dijadikan lalapan atau isian sandwich karena cocok untuk segala hidangan.
BACA JUGA:Ini Sejumlah Manfaat Kacang Merah bagi Kesehatan Tubuh, Udah Tahu Belum?
BACA JUGA: 5 Cara Mudah Bergaul buat Kamu yang Suka Malu-malu
Selada termasuk sayuran hijau yang kaya antioksidan dan sumber vitamin A, C dan K yang baik untuk kesehatan.
Buat kamu yang ingin tahu informasi ini, simak selengkapnya tentang manfaat selada untuk kesehatan tubuhmu.
BACA JUGA:Ini Sejumlah Manfaat Brokoli untuk Ibu Hamil, Ternyata Bagus Lho!
Manfaat Selada untuk Kesehatan
BACA JUGA: Makanan Sehat untuk Bantu Meningkatkan Konsentrasi: Langsung bikin Fokus!
1. Menjaga Hidrasi pada Tubuh
Selada mengandung sebagian besar air, yang membuatnya menjadi sumber hidrasi yang baik.
Mengonsumsi makanan yang mengandung banyak air, seperti selada, dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi dan mencegah dehidrasi pada tubuh.
Hidrasi yang baik penting untuk menjaga keseimbangan elektrolit, fungsi otak yang optimal, dan kinerja fisik yang baik.
2. Menjaga Berat Badan
Sayuran hijau yang satu ini merupakan makanan rendah kalori yang ideal untuk menjaga berat badan yang sehat.
Makanan rendah kalori seperti selada dapat membantu mengontrol asupan energi dan membantu dalam program penurunan berat badan.
Jika dimakan sebagai bagian dari diet yang seimbang dan dikombinasikan dengan gaya hidup aktif, selada dapat membantu mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat.
BACA JUGA:Manfaat Minum Air Hangat yang Bagus untuk Kesehatan Tubuh
3. Menjaga Kesehatan Mata
Dilansir dari Alodokter, selada diketahui mampu meningkatkan ketajaman penglihatan, mencegah kerusakan retina, dan menjaga kesehatan mata secara menyeluruh.