PASUNDAN EKSPRES - Novo Amor, musisi indie-rock dan folk asal Wales sebentar lagi akan mengguncang Jakarta!
Diketahui, Novo Amor akan menggelar konser di Basket Hall, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada tanggal 2 Maret 2024.
Dilansir dari jakarta.akurat, konser Novo Amor di Jakarta kali ini merupakan bagian dari tour dunia-nya di tahun 2024.
Setelah hiatus selama 7 tahun, akhirnya Novo Amor akan kembali menyapa para penggemar di Jakarta.
Bagi yang belum kebagian tiket konser Novo Amor bisa akses situs web resmi promotorna yaitu Ismaya Live. Berikut harga tiket Novo Amor yang dimuali dari 600 ribu-an.
Ada dua kategori tiket, yaitu:
Presale 1
- Tribune: Rp 650.000
- Festival: Rp 750.000
Presale 2
- Tribune: Rp 750.000
- Festival: Rp 850.000
BACA JUGA:Bruno Mars Umumkan Konser di Singapura dan Thailand, Indonesia?
Harga tiket di atas belum termasuk pajak pemerintah sebesar 15% dan juga biaya admin sebesar 5%. Tiket dapat dibeli melalui situs resmi Ismaya Live.
Sementara itu, Novo Amor adalah musisi multi instrumen yang dikenal dengan falsetto lembutnya. Novo telah merilis banyak lagu hits, seperti Ontario, Repeat Until Death, Colourway, Opaline, hingga State Lines.
BACA JUGA:Kyuhyun Super Junior Bakal Gelar Konser Solo Pertamanya di Indonesia
Musisi dengan nama asli Ali Lacey ini juga dikenal dengan suara melankolis dan musik yang memikat. Konser ini akan menjadi penampilan pertamanya di Jakarta sejak tahun 2018.
Di konser nanti, ia akan mengajak para penggemar untuk masuk ke ‘ruangan’ penuh soundscapes yang indah khas Novo Amor.
BACA JUGA:Taeyong NCT Comeback, Perdana Gelar Konser Solo di Korea Selatan
Novo Amor akan menyuguhkan penampilan memesona nan merdu yang akan membangkitkan perasaan nostalgia untuk para penggemarnya.
ISMAYA sebagai promotor Novo Amor Jakarta 2024, sudah memberikan informasi terkait kategori beserta harga tiketnya seperti yang telahd isebutkan di atas.
Jadi, jangan lewatkan kesempatan langka untuk menyaksikan pertunjukan langsung dari Novo Amor, yang pasti akan menjadi malam yang tak terlupakan.
(nym)