Film

Lovely Runner akan Mengadakan Special Event untuk Para Penonton dan Penggemar Setianya

Lovely Runner akan Mengadakan Special Event untuk Para Penonton dan Penggemar Setianya

PASUNDAN EKSPRES - Lovely Runner akan mengadakan Special Event untuk para penontonnya. Lovely Runner merupakan drama Korea yang tengah diminati oleh hampir semua orang di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.

Popularitasnya terus meningkat seiring dirilisnya episode setiap episode. Karena ketenerannya yang melejit, beberapa hari lalu, drama Lovely Runner telah dalam tahap pembicaraan mengenai special event yang akan mereka adakan untuk para penontonnya.

Informasi tersebut dikutip dari salah satu postingan Instagram @wowkdrama.id, Sabtu, (11/5/2024). 

Lovely Runner akan Mengadakan Special Event

Lovely Runner sendiri diperankan oleh Byeon Woo Seok sebagai Ryu Sunjae, dan Kim Hye Yoon sebagai Im Sol. Drama ini mengisahkan seorang gadis bernama Im Sol yang harus menjelajahi waktu hanya untuk menyelamatkan idolnya dari kematian yang mengejutkan.

Drama komedi romantis dengan tema time travel ini telah memikat banyak orang dengan ceritanya yang segar, dan akting para pemeran yang memukau. 

Kolaborasi dalam drama "Lovely Runner", yang menggabungkan elemen industri hiburan dan musik, dapat dilihat dari berbagai sudut pandang.

BACA JUGA: Bukan LK21 atau Loklok! Link Nonton Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 Kualitas HD

BACA JUGA: Netflix Hadirkan Kompetisi Willy Wonka di Dunia Nyata, ini Syaratnya!

Hal ini mengikuti pola yang telah ada sebelumnya dalam drama seperti "Reply 1988", yang mengadakan event drama seiring dengan popularitas lagu-lagu original soundtrack (OST)-nya.

Selain itu, drama "Who Are You" dan "Extraordinary Day" juga mengadakan event setelah melakukan diskusi bersama.

Special event ini diharapkan menjadi hadiah istimewa bagi para penonton setia untuk menghargai popularitas drama dan para pemainnya, serta memberikan makna yang lebih dalam terhadap alur cerita dalam "Lovely Runner".

Kamu bisa menantikan kabar terbarunya mengenai event special ini. Jangan sampai ketinggalan, ya. 

(ipa)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua