Panduan Lengkap Cara Bayar Kredivo di Alfamart, Syarat, dan Biaya yang Dikenakan

Panduan Lengkap Cara Bayar Kredivo di Alfamart, Syarat, dan Biaya yang Dikenakan

Cara Bayar Kredivo di Alfamart dengan mudah dan cepat. (Foto: Kredivo)

8. Lakukan Pembayaran sesuai jumlah tagihan. Setelah itu, petugas akan memproses transaksi dan memberikan struk sebagai bukti resmi pembayaran. 

Cukup mudah, bukan? Proses pembayaran Kredivo di Alfamart ini juga memiliki kemiripan dengan metode pembayaran lain seperti di Indomaret. 

Namun, disarankan untuk membuat kode pembayaran ketika sudah berada di dekat gerai agar masa berlaku kode tidak habis sebelum digunakan. 

 

Jenis Layanan Pinjaman Kredivo 

Sebagai tambahan informasi, meskipun tanpa kartu kredit, pengguna Kredivo tetap bisa berbelanja online melalui aplikasi dengan bunga menarik mulai dari 0% hingga 4% per bulan. 

Hal ini menjadikan Kredivo sebagai solusi ideal bagi yang belum memiliki kartu kredit bank, terutama karena Kredivo menawarkan sistem pembayaran yang fleksibel, dengan pilihan tenor mulai dari 30 hari hingga cicilan selama 12 bulan. 

Selain kredit barang, Kredivo juga menawarkan produk pinjaman tunai berupa KTA Kredivo (Kredit Tanpa Agunan), yang bisa diajukan oleh pengguna dengan rekam jejak kredit baik di platform tersebut. 

Untuk pengguna baru, tersedia dua jenis pinjaman Kredivo yang bisa dipilih: 

  • Cicilan Kredivo, terdiri dari Cicilan Express (pelunasan dalam 30 hari) dengan bunga 0%, serta Cicilan Reguler (tenor 3–12 bulan) dengan bunga 2,95% per bulan. 
  • Pinjaman Uang Tunai, tersedia untuk jangka waktu 1, 3, atau 6 bulan. Layanan ini khusus ditawarkan kepada pengguna setia yang telah membayar tagihan tepat waktu sebelumnya. 

Dengan mengikuti panduan yang telah dijelaskan di atas, kamu dapat menyelesaikan pembayaran tagihan Kredivo melalui Alfamart dengan mudah dan tanpa hambatan.

(zal/dbm)


Berita Terkini