PASUNDAN EKSPRES - Spekulasi seputar peluncuran iPhone SE 4 semakin ramai di 2024. Meskipun demikian, informasi terbaru menunjukkan bahwa kemungkinan besar smartphone murah tersebut tidak akan tersedia tahun ini.
Berita ini diawali dengan bocoran roadmap mengenai jadwal rilis produk baru Apple yang beredar luas. Sumbernya berasal dari dokumen internal Samsung Securities yang diungkap oleh pengunggah berita teknologi @Tech_Reve.
Dalam roadmap tersebut, tersaji gambaran secara garis besar tentang rencana Apple dalam beberapa tahun ke depan, mulai dari tahun 2023 hingga 2027. Meskipun sebagian di antaranya terbukti tepat, namun tidak menutup kemungkinan bahwa Apple bisa saja mengubah jadwalnya di masa mendatang. Contohnya, di tahun 2023, Apple memperkenalkan teknologi periscope zoom pada iPhone 15 Pro Max.
Pada tahun 2024, Apple dijadwalkan merilis Vision Pro. Kabar mengenai kemungkinan iPad dengan layar OLED juga semakin memperkuat kebenaran roadmap ini, bila memang benar akan diperkenalkan tahun ini.
Lebih lanjut, iPhone SE 4 diprediksi akan diluncurkan pada tahun 2025. Tidak hanya itu, di tahun yang sama, Apple juga berencana untuk membekali iPhone terbarunya dengan triple camera berukuran 48 MP.
Mendekati tahun berikutnya, kemungkinan kita akan melihat iPhone lipat. Hal ini membingungkan mengingat rumor sebelumnya yang menunjukkan bahwa iPad lipat akan muncul lebih dulu. Meskipun demikian, diperkirakan iPhone lipat tersebut akan memiliki ukuran sebesar iPad Mini.
Di tahun 2026, Apple direncanakan akan merilis versi murah dari Vision Pro dan MacBook dengan layar OLED. Sedangkan di tahun 2027, ada kemungkinan kita akan melihat peluncuran kacamata augmented reality, meskipun hingga saat ini belum ada informasi spesifik mengenai fitur-fiturnya.
Sementara itu, iPad lipat diproyeksikan akan diperkenalkan pada tahun 2027. Sebelumnya, terdapat rumor bahwa Apple tengah mengembangkan perangkat layar lipat berukuran 20,5 inci yang diperkirakan akan dirilis setelah versi pertama yang berukuran 7-8 inci.
Menurut laporan dari media Korea Selatan, The Elec, Samsung Display dan LG Display dilaporkan telah mengirimkan sampel panel layar lipat ke Apple sejak tahun sebelumnya.