Raket

Jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober: Ginting Hadapi Lu Guang Zu di Babak 32 Besar

Jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober: Ginting Hadapi Lu Guang Zu di Babak 32 Besar

PASUNDAN EKSPRES - Simak selengkapnya jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober 2024 yang merupakan pertandingan babak 32 besar hari kedua. 

Turnamen Arctic Open 2024 masih berlanjut dan kini memasuki hari kedua yang merupakan babak 32 besar.

Sebagai informasi, Arctic Open 2024 adalah turnamen BWF World Tour Super 500 yang digelar pada 8-13 Oktober 2024 yang digelar di Vantaa, Finlandia.

Berdasarkan hasil babak kualifikasi dan babak 32 besar hari kedua pada Selasa (8/10), sebanyak 5 wakil Indonesia bertanding dan kelimanya berhasil melaju ke babak selanjutnya.

Pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana berhasil melewati babak kualifikasi setelah mengalahkan Kristjan Kaljurand/Raul Kasner dengan skor 21-6, 21-12.

BACA JUGA:Jadwal Bulu Tangkis Arctic Open 2024: Indonesia Kirim 9 Wakil

Putri Kusuma Wardani berhasil meraih kemenangan dramatis setelah mengalahkan Mia Blichfeldt dengan skor 17-21, 21-15, 21-19.

Hari ini (9/10), sebanyak 5 wakil Indonesia bermain di babak 32 besar hari kedua yang dimulai pada pukul 12.00 WIB.

Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting  menjadi wakil Indonesia pertama yang bertanding hari ini melawan wakil China, Lu Guang Zu di court 1 match ke-2.

Adapun "The Daddies" Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan bertanding melawan Xie Hao Nan/Zeng Wei Han di court 2 match ke-13.

Untuk mengetahui jadwal pertandingan wakil Indonesia hari ini, simak selengkapnya jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober 2024.

BACA JUGA:Jadwal Turnamen BWF Oktober 2024: Tur Eropa Dimulai Minggu Depan!

Jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober 2024

Court 1
Anthony Sinisuka Ginting  vs  Lu Guang Zu

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto  vs  Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee

Jonatan Christie vs Chia Hao Lee

Court 2

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs  Xie Hao Nan/Zeng Wei Han

Court 3

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana  vs  Man Wei Chong/Kai Wun Tee


Demikian informasi mengenai jadwal Arctic Open 2024 Rabu, 9 Oktober 2024. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua