Film

Fakta Pementasan Teater Om William Kita, Diperankan Reza Rahadian Hingga Happy Salma

Sosok William Soeryadjaya dan Ramadhan KH di Mata Para Pemain Pentas Teater Om William Kita

PASUNDAN EKSPRES - Aktor multitalenta Reza Rahadian kali ini kembali memerankan sosok penting, yakni menjadi penulis biografi Ramadhan KH dalam pementasan teater "Om William Kita.

Pementasan teater "Om William" kita diadakan di Taman Ismail Marzuki (TIM), pada Rabu (12/6/2024) pukul 18.45 WIB sebagai pembuka acara peluncuran buku "Semangat Hidup dan Pasrah kepada Tuhan."

BACA JUGA:Sinopsis Twilight of The Warriors: Walled In, Film Hong Kong yang Siap Tayang di Bioskop Indonesia

Dalam "Pementasan teater "Om William Kita" tersebut menggambarkan bagaiman proses di balik penulisan buku biografi William Soeryadjaya oleh Ramadhan KH. 

Penonton akan diajak untuk mengetahui perjuangan jatuh bangun kehidupan William Soeryadjaya yang dikenal sebagai pendiri dan pemilik Astra International.

BACA JUGA:Sutradara Lovely Runner Ungkap Biaya Produksi Drama, Segini Budgetnya!

Acara yang digelar oleh keluarga Ramadhan KH itu bertujuan untuk meluncurkan buku biografi William Soeryadjaya yang bertajuk Semangat Hidup dan Pasrah kepada Tuhan.

Menariknya, memoar tersebut telah disiapkan selama lebih dari 20 tahun oleh mendiang Ramadhan KH. Kini, buku itu pun siap diterbitkan oleh Kepustakaan Populer Gramedia (KPG).

BACA JUGA:Sinopsis You Are My Hero, Drama China Romantis yang Kini Tayang di VIU

Pementasan ini menggambarkan William Soeryadjaya menceritakan kisah jatuh bangun kehidupannya yang kemudian ditulis oleh Ramadhan KH.

Seiring berjalannya pertunjukan, akan terungkap berbagai fakta menarik tentang William Soeryadjaya yang memiliki peran besar dalam mengembangkan bisnis otomotif, pertambangan, dan finansial di Indonesia.

BACA JUGA:Usai Film Ipar Adalah Maut, Devina Karamoy Siap Ambil Tawaran Adegan Intim di Film Selanjutnya

Selain itu, penonton akan diajak untuk mengenal sosok Ramadhan KH yang dikenal sebagai sastrawan sekaligus penulis biografi populer yang berpulang pada 2006 silam. 

Gak tanggung-tanggung, pementasan teater "Om William Kita," menggandeng Reza Rahadian menjadi Ramadhan KH. Sementara sosok William Soeryadjaya diperankan oleh Verdi Solaiman.

Selain itu, aktris Happy Salma juga dilibatkan menjadi salah satu pemain dan Syahnaz Haque yang merupakan menantu mendiang William hadir sebagai narator.

(nym) 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua