Gadget

Oppo Reno 12 F Hadir dengan Bonus Merchandise Venom: The Last Dance

Oppo Reno 12 F x Venom: The Last Dance
Oppo Reno 12 F punya bonus merchandise Venom: The Last Dance. (screenshot Youtube/Oppo Egypt)

PasundanEkspres - Oppo Indonesia baru saja mengumumkan kerja sama dengan Sony Pictures dalam rangka menyambut perilisan film Venom: The Last Dance di Indonesia. Sejumlah penawaran menarik telah disiapkan bagi konsumen yang membeli Oppo Reno 12 F.

Setiap pembelian Oppo Reno 12 F akan disertai dengan stiker khusus. Penawaran ini mulai berlaku pada awal November 2024.

Selain itu, konsumen juga berpeluang mendapatkan merchandise resmi Venom: The Last Dance dari Sony Pictures dengan mengikuti berbagai kegiatan yang diadakan melalui aplikasi My Oppo.

Pengguna Oppo Reno 12 F Series juga dapat memanfaatkan fitur AI Studio untuk menciptakan foto potret yang unik, memungkinkan mereka untuk mengubah diri menjadi versi "Venomized" dengan hanya menggunakan satu foto.

Sebagai bagian dari kolaborasi ini, Oppo juga mengadakan acara nonton bareng di beberapa kota besar, seperti Jakarta, Medan, dan Surabaya. Oppo juga memberikan tiket gratis untuk menonton Venom: The Last Dance di bioskop bagi para konsumennya.

Spesifikasi Oppo Reno 12 F Series

Oppo Reno 12 F tersedia dalam versi 4G dan 5G, dengan tampilan luar yang sama pada kedua varian.

Desainnya mengusung konsep Cosmos Ring di bagian belakang serta dilengkapi dengan All-Round Armour dan Sponge Bionic Cushioning untuk meningkatkan ketahanan perangkat. Kombinasi kaca layar yang canggih dengan rangka High-Strength Alloy memastikan perlindungan optimal terhadap benturan.

Menariknya, terdapat lampu LED Halo Light di sekitar modul kamera, yang dapat memancarkan berbagai warna dan efek pencahayaan sesuai dengan notifikasi, musik, panggilan, pengisian daya, dan lainnya.

Dengan ketebalan hanya 7,69 mm dan bobot 187 gram, perangkat ini dirancang ramping dan ringan. Pada layar, kedua varian Reno 12 F dilengkapi dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD+.

Bezel yang tipis membuat rasio screen-to-body mencapai 92,2%. Untuk pengalaman visual yang lebih mulus, Oppo menyematkan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 2.100 nits, memastikan layar tetap terang bahkan di bawah sinar matahari langsung.

Dari segi performa, versi 4G ditenagai oleh chipset Snapdragon 685 dengan RAM 8GB, sedangkan versi 5G menggunakan chipset Dimensity 6300 dengan RAM 12GB. Kedua varian dilengkapi dengan memori internal hingga 512GB.

Sistem kamera pada Reno 12 F 4G dan 5G memiliki konfigurasi yang serupa, yakni kamera utama 50 MP, lensa ultra-wide 8 MP, serta sensor makro 2 MP. Sementara di bagian depan, terdapat kamera 32 MP untuk kebutuhan swafoto.

Fitur AI pada Oppo Reno 12 F juga menawarkan teknologi yang ditingkatkan, seperti AI Eraser 2.0 dan AI Smart Image Matting yang sudah dioptimalkan ke versi terbaru.

Beberapa fitur baru yang disertakan antara lain AI Clear Face, AI Best Face, dan AI Studio. Fitur AI Clear Face dan AI Best Face berguna untuk memperbaiki foto grup, misalnya jika ada seseorang yang matanya tertutup atau terlihat buram. 

AI Clear Face hanya dapat digunakan pada kamera depan, sedangkan AI Best Face dapat digunakan di kedua kamera, depan dan belakang. Fitur AI Studio memungkinkan pengguna membuat avatar digital yang lebih menarik.

Pada varian Reno 12 F 5G, Oppo menyematkan AI Toolbox, yang terdiri dari tiga komponen utama: AI Writer untuk memberikan rekomendasi tulisan seperti caption media sosial, AI Speak untuk mengubah artikel teks menjadi suara, dan AI Summary yang dapat merangkum isi artikel secara otomatis.

Kedua varian ini dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat SuperVOOC 45W. Selain itu, keduanya juga dilengkapi dengan speaker stereo serta sertifikasi IP64 yang menandakan ketahanan terhadap debu dan percikan air.

Harga Oppo Reno 12 F Series

Oppo Reno 12 F 5G tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Amber Orange dan Olive Green. Kedua warna ini juga tersedia pada versi 4G, ditambah pilihan warna Mate Gray. Berikut adalah harga resmi Oppo Reno 12 F di Indonesia:

- Oppo Reno 12 F 4G (8/256 GB): Rp 4.299.000

- Oppo Reno 12 F 5G (8/256 GB): Rp 5.299.000

- Oppo Reno 12 F 5G (12/512 GB): Rp 6.199.000

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua