Raket

Gregoria Mariska Resmi Sumbang Medali Pertama untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Gregoria Mariska di Olimpiade Paris 2024. (Sumber Foto: Luis TATO/AFP))
Gregoria Mariska di Olimpiade Paris 2024. (Sumber Foto: Luis TATO/AFP))

PASUNDAN EKSPRES - Wakil Indonesia satu-satunya di cabor bulu tangkis yang masuk babak semifinal Olimpiade Paris 2024, Gregoria Mariska Tunjung dipastikan meraih perunggu.

Gregoria Mariska resmi sebagai pemegang medali perunggu setelah semifinalis lainnya yakni Carolina Marin asal Spanyol harus retired di tengah pertandingan melawan He Bing Jiao karena cedera ACL yang dialaminya.

Jorji, sapaan akrabnya, pun mengaku jika cara mendapat medali perunggu tersebut bukan yang diinginkannya.

BACA JUGA:Dukungan WNI di Paris untuk Atlet Indonesia di Olimpiade 2024

BACA JUGA:Momen Langka! Atlet Tenis Meja Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bareng di Podium Olimpiade Paris 2024

"Pastinya ini bukan cara mendapatkan medali yang saya mau, sedih juga melihat (Carolina) Marin dalam kondisi seperti itu, mengalami cedera lagi," ungkapnya dikutip dari keterangan PBSI.

"Bingung, ya. Salah banget saya happy dengan penderitaan orang lain. Ini musibah untuk Marin, tetapi saya bingung bereaksi saja, kayak tidak mau ini terjadi. Jujur, saya bersyukur banget medalinya, tetapi bukan happy," sambungnya.

Pada semifinal bulu tangkis Olimpiade Paris 2024, 4 tunggal putri dari 4 negara berbeda mengisi pot semifinal. 

BACA JUGA:So Sweet! Huang Ya Qiong Dilamar Liu Yu Chen Usai Raih Medali Emas di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Kontroversi Menghiasi Olimpiade Paris 2024

Keempat tunggal putri tersebut yakni An Se Young [KOR], He Bing Jiao [CHN], Carolina Maris [SPA], dan Gregoria Mariska [INA] dan sudah tanding pada Minggu, 4 Agustus 2024.

Adapun hasil akhirnya yakni An Se Young [KOR] berhasil melaju ke babak final setelah mengalahkan Gregoria Mariska dalam rubber game dengan skor 21-11 13-21 16-21.

Sementara hasil lainnya yakni He Bing Jiao melaju ke final setelah Carolina Marin mengalami cedera ACL di tengah pertandingan dan sedang memimpin dengan skor 21-14 10-6*.

Sayangnya kemenangan pada game pertama dan unggulnya skor pada game kedua harus direlakan oleh Marin karena cedera yang dialaminya.

Hasil itu membuat final tunggal putri bulu tangkis pada Olimpiade Paris 2024 ini mempertemukan An Se Young vs He Bing Jiao yang pertandingannya akan berlangsung hari ini Senin, 5 Agustus 2024.

 

(pm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua